Demo Kawal Putusan MK di Cirebon, AKBP M Rano: Aksi Unjuk Rasa Mahasiswa Berjalan Kondusif

Sabtu 24-08-2024,12:00 WIB
Reporter : Dedi Haryadi
Editor : Leni Indarti Hasyim

CIREBON, RADARCIREBO.COM -Aksi unjukrasa yang digelar ratusan Mahasiswa dan sejumlah pelajar SMK (STM) menuntut pembatalan revisi UU Pilkada di Gedung DPRD Kota Cirebon sempat ricuh dengan aparat kepolisian, Jumat (23/8/2024).

Meski terjadi kericuhan, namun situasi mampu dikendalikan jajaran aparat Kepolisian dari Polres Cirebon Kota, Dit Polair Polda Jabar dan Sat Brimob Polda Jabar yang berjaga di DPRD Kota Cirebon Jl Siliwangi, Kota Cirebon.

Kapolres Cirebon Kota, AKBP M Rano Hadiyanto yang memimpin langsung pengamanan aksi unjukrasa mampu meredam amarah ratusan mahasiswa dan pelajar SMK (STM).

Meski dijaga anggotanya menggunakan tameng, AKBP M Rano Hadiyanto mendatangi para mahasiswa dan pelajar SMK (STM) dengan cara humanis. Bahkan, Kapolres Cirebon Kota berhasil mendinginkan situasi yang sempat memanas menjadi kondusif dan mengajak para mahasiswa dan pelajar SMK (STM) berdialog dengan perwakilan anggota DPRD, dan Pj Walikota Cirebon di halaman DPRD Kota Cirebon.

BACA JUGA:BPBD Sebut Kemarau Tahun ini Belum Ada Laporan Kekurangan Air Bersih

Ditemui usai pengamanan aksi unjukrasa, Kapolres Cirebon Kota AKBP M Rano Hadiyanto kepada radarcirebon.com mengatakan, kehadiran Polres Cirebon Kota di DPRD Kota Cirebon bertujuan untuk mengamankan jalannya aksi unjuk rasa dengan cara persuasif dan humanis meskipun sempat terjadi insiden pelemparan dan aksi dorong.

"Kita di sini untuk membantu memberikan pengamanan mahasiswa yang menyuarakan aspirasi mereka. Kami juga mengamankan objek vital milik pemerintah yakni gedung DPRD itu sendiri. Alhamdulillah, meski sempat ada pelemparan dan dorong-dorongan, namun kami dari Polres Cirebon Kota tidak membalas dan tetap menjaga ketenangan,”katanya.

Kapolres Ciko juga menegaskan bahwa pihaknya tidak pernah menghalangi penyampaian aspirasi di Kota Cirebon.

"Aksi saling dorong dalam demonstrasi adalah hal yang wajar. Selama tidak terjadi kerusuhan yang lebih meluas, hal tersebut masih berlangsung kondusif dan aman,"tegasnya.

BACA JUGA:Majelis Hakim Periksa Perkara Gugatan Gedung Siber

AKBP M Rano Hadiyanto juga mengucapkan terimakasih kepada para mahasiswa dan pelajar SMK (STM) karena aksi demonstrasi sesuai dengan waktu yang telah ditentukan.

"Kepada rekan-rekan mahasiswa kami ucapkan terimakasih karena aksi ini bisa berlangsung kondusif dan para demonstran kembali ke tempat masing-masing dengan aman dan tentram,"ucapnya. (rdh)

Kategori :