Mengejutkan! PDI Perjuangan Usung Jeje Wiradinata-Ronald Surapradja di Pilkada Jabar

Jumat 30-08-2024,00:40 WIB
Reporter : Moh Junaedi
Editor : Moh Junaedi

CIREBON, RADARCIREBON.COM – PDI Perjuangan benar-benar memberikan kejutan dalam penentuan calon kepala daerah (Cakada) untuk Pilkada Jawa Barat 2024, Kamis 29 Agustus 2024 malam.

Di detik-detik terakhir batas waktu pendaftaran Cakada untuk Pilkada Jawa Barat, PDI Perjuangan mendaftarkan pasangan Jeje Wiradinata-Ronald Surapradja sebagai calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat.

BACA JUGA:Mantan Gubernur DKI Jakarta Batal Maju di Pilkada Jabar, Duet Anies-Ono Ambyar

BACA JUGA:8 Parpol Non-Parlemen Usung Rahmat Hidayat-Imam Saputra Maju di Pilkada Kabupaten Cirebon

BACA JUGA:Satu Rumah di Desa Lurah Ludes Terbakar, Penyebab Belum Diketahui

Sebelumnya, publik sempat terkecoh bahwa yang akan didaftarkan oleh PDI Perjuangan ke KPU Jawa Barat adalah pasangan Ono Surono-Jeje Wiradinata.

Namun, setelah KPU Jabar menampilkan layar monitor menampilkan Jeje Wiradinata dan Ronald Surapradja, akhirnya terjawab siapa sosok yang didaftarkan oleh PDI Perjuangan di Pilkada Jawa Barat.

Dalam prosesi pendaftaran tersebut, pasangan Cakada yang diusung oleh PDI Perjuangan memang tidak berada dilokasi.

BACA JUGA:Maju Pilkada Jabar, Paslon Asih: Padukan Imtaq dan Iptek

BACA JUGA:Detik-detik Pendaftaran Cakada di Pilkada Jabar, Ono Surono Masih Tunggu Keputusan DPP PDI Perjuangan

BACA JUGA:ASLI, JANGAN DITIRU! SMK di Wilayah Mundu di Lempari Petasan oleh Sekelompok Pelajar Berkendara Motor

BACA JUGA:KAI Daop 1, 2 dan 3 Jalin Kerja Sama dengan Kejaksaan Tinggi Jabar

Keduanya menyampaikan sepatah dua patah kata dihadapan seluruh anggota komisioner KPU Jawa Barat dan pengurus DPD PDI Perjuangan Jawa Barat secara daring.

Dengan mendaftarnya pasangan Cakada Jeje Wiradinata-Ronald Surapradja yang diusung oleh PDI Perjuangan. Maka, jumlah pasangan Cakada yang berkontestasi di Pilkada Jawa Barat berjumlah 4 pasangan calon.

Antara lain, pasangan Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan yang diusung oleh partai politik (parpol) yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju, yakni Partai Gerindra, Partai Golkar, PAN,dan PSI.

BACA JUGA:Mayat Laki-laki di Jalan Ampera Kota Cirebon, Diduga Serangan Jantung

BACA JUGA:Dani-Fitria Jalan Kaki ke KPU Diiringi Ribuan Pendukung, Dani Mardani: Mudah-mudahan Semuanya Lancar

BACA JUGA:Pj Wali Kota Cirebon Apresiasi Peluncuran Sentra Gakkumdu sebagai Garda Terdepan Penegakan Hukum Pemilu

Kemudian, didukung oleh 9 parpol non-parlemen, yakni Partai Buruh, Partai Hanura, Partai Gelora, Partai Garuda, PKN, Perindo, PBB dan Partai Ummat.

Pasangan Cakada yang kedua adalah Ahmad Saikhu-Ilham Akbar Habibie yang diusung oleh PKS dan Partai NasDem dan didukung oleh PPP.

BACA JUGA:Tergenang Air Bulanan, Saluran Drainase di Jalan Kartini Mampet

Pasangan Cakada yang ketiga adalah Acep Adang Rukhyat-Gitalis Dwi Natarina (Gita KDI) yang diusung oleh PKB.

Terakhir, pasangan Cakada Jeje Wiradinata-Ronald Surapradja yang diusung oleh PDI Perjuangan. (*)

Kategori :