RADARCIREBON.COM - Komunitas Lari Cirebon Runners (CORE) mengadakan acara lari bersama yang bertajuk “Sport 9ASM Anniversary” pada hari Minggu, 3 November 2024, untuk merayakan ulang tahun yang ke-9.
Acara ini dimulai pukul 05.30 WIB, di Grage City Mall sebagai titik start sekaligus finish.
Maulana Agung, selaku koordinator CORE, mengungkapkan dengan bangga atas terselenggaranya acara ini.
“Kami sangat bangga bisa merayakan ulang tahun CORE yang ke -9 yang bermakna dengan mengajak banyak orang untuk berolahraga bersama sambil menikmati suasana Kota Cirebon, ini merupakan momen kebersamaan yang luar biasa bagi komunitas kami,” ujarnya.
BACA JUGA:Bawa Stick Golf, Ternyata Tawuran Konten, 3 Pemuda Diamankan Polres Cirebon Kota di Kesunean
Walaupun sempat terdapat kendala cuaca, namun berkat dukungan panitia serta antusiasme para peserta sehingga dapat berjalan dengan lancar dan sukses.
Dalam pelaksanaannya rute yang ditempuh sejauh 9 kilometer sesuai dengan angka ulang tahun CORE dengan mengajak peserta untuk menikmati suasana pagi hari di Kota Cirebon.
Para pelari melewati beberapa landmark kota yang ikonik, memberikan kesempatan bagi peserta untuk menikmati keindahan kota sambil berolahraga.
Tak hanya dihadiri oleh komunitas CORE, acara ini juga diikuti anak-anak muda, orang tua serta komunitas perlari lainnya dari Kota Cirebon dan sekitarnya.
Terdapat puluhan peserta yang menunjukan antusiasme yang tinggi terhadap olahraga lagri di kalangan warga Cirebon.
Acara ini bukan hanya sekedar kegiatan lari biasa. Selain mengajak measyarakat untuk berolahraga dan menjaga kesehatan, CORE menambahkan berbagai kegiatan hiburan untuk meramaikan suasana.
Pengunjung disuguhi penampilan DJ yang membawakan musik energik untuk menambahkan semangat pelari.
Sealain itu, terdapat door prize menarik yangakan dibagikan di akhir acara. Acar ditutup dengan “celebrate party” untuk merayakan kebersamaan seluruh anggota CORE yang telah berjalan selama sembilan tahun.
BACA JUGA:Samsung Galaxy A15 5G, Apakah Benar-Benar Layak Dibeli? Begini Spesifikasinya