RADARCIREBON.COM – Panitia Jalan Sehat Selawe Lan Selawase HUT ke-25 Radar Cirebon terus mempersiapkan diri.
Demi kelancaran kegiatan tersebut, panitia melakukan pertemuan dengan Kapolres Cirebon Kota, AKBP M Rano Hadiyanto, di Mako Polres Cirebon Kota, Selasa (19/11/2024).
Dalam pertemuan tersebut, Kapolres Cirebon Kota AKBP M Rano Hadiyanto didampingi Kasat Lantas AKP Ngadiman, Kasat Reserse Narkoba AKP Juntar Hutasoit dan Kasat Intelkam AKP Iwan.
Kunjungan Panitia Jalan Sehat Selawe Lan Selawase HUT ke-25 Radar Cirebon diterima di ruang Kapolres Cirebon Kota.
BACA JUGA:Dampak Banjir Rob di Indramayu, Warga Keluhkan Hal Ini ke Pj Gubernur
BACA JUGA:Ada Ratusan Warung Makan Khas Indonesia di Bavet Kamboja Dicurigai Sarang Judol
Ketua Panitia jalan sehat, Azis Mutharom mengatakan, kedatangan mereka ke Mapolres Cirebon Kota dalam rangka koordinasi.
"Jalan sehat ini dalam rangkaian peringatan HUT Radar Cirebon ke-25 yang mengusung tema Selawe lan Selawase,” kata Azis.
“Kami datang ke Polres Cirebon Kota untuk berkoordinasi dan meminta dukungan terkait perizinan dan pengaman agar kegiatan jalan sehat ini berjalan aman dan kondusif," imbuhnya.
Dijelaskan Azis, pada momen ulang tahun ke-25, Radar Cirebon sebagai perusahaan media terlengkap di Cirebon Raya bahkan Jawa Barat, berkomitmen menghadirkan informasi yang cepat, lengkap, dan mencerdaskan pembaca.
Sementara itu, untuk kegiatan jalan sehat nanti, panitia memilih rute yang sama seperti tahun sebelumnya.
"Untuk rute jalan sehat ini sama seperti tahun 2023 lalu. Tanpa adanya dukungan dari Polres Ciko acara yang dibuat tidak akan berjalan dengan aman dan lancar," ujarnya.
Sementara itu, Kapolres Cirebon Kota AKBP M Rano Hadiyanto mengungkapkan, pihaknya siap membantu dan mendukung pengamanan kegiatan jalan sehat tersebut.
"Kami dari Polres Cirebon Kota sepenuhnya mendukung kegiatan jalan sehat yang diadakan Radar Cirebon. Alhamdulillah, acara diadakan selesai Pilkada jadi kita bisa maksimal untuk mengerahkan personel dan memberikan dukungan pengamanan," ungkapnya.