Pemdes Purbawinangun Gelar Donor Darah. Ini Tujuannya

Jumat 10-01-2025,13:00 WIB
Reporter : Dedi Haryadi
Editor : Leni Indarti Hasyim

RADARCIREBON.COM -Membantu memenuhi stok darah di PMI Kabupaten Cirebon, Pemerintah Desa (Pemdes) Purbawinangun, Kecamatan Plumbon, Kabupaten Cirebon menggelar bakti sosial donor darah.

Kegiatan tersebut berlangsung di Balaidesa setempat, Jumat (10/1/2025) dan mendapat apresiasi dari masyarakat Desa Purbawinangun yang antusias mendonorkan darahnya.

Hj Tuti Widiastuti selaku Kuwu Desa (Kades) Purbawinangun kepada radarcirebon.com mengungkapkan, kegiatan donor darah tersebut baru pertama kali dilakukan Pemdes Purbawinangun.

"Selain membantu memenuhi stok darah di PMI, kegiatan ini juga bertujuan untuk memudahkan masyarakat yang ingin mendonorkan darahnya,"ungkapnya di sela-sela kegiatan didampingi idris selaku Mandor Desa dan Bripka Hani  Babinkamtibmas setempat.

BACA JUGA:Biopori Sehatkan Bumi

Kegiatan donor darah yang berlangsung selama sehari tersebut, Hj Tuti menyebutkan, menargetkan sebanyak 50 kantong (labu) darah.

"Alhamdulillah, meskipun pertama kali menyelenggarakan tidak kurang dari 23 kantong darah berhasil terkumpul,"sebutnya.

Kuwu Desa Purbawinangun mengatakan, kegiatan donor darah tersebut bakal digelar rutin ke depannya.

"Kegiatan ini ke depannya akan digelar rutin 3 bulan sekali. Menurut informasi, PMI Kabupaten Cirebon membutuhkan ketersediaan stok darah 4000 kantong darah setiap bulannya,"katanya yang juga dibenarkan oleh Angga selaku Ketua Karang Taruna.

BACA JUGA:Modal Rebahan Bisa Cuan Rp600 Ribu Per Hari, Cara Dapat Saldo DANA Gratis dari Meta AI WhatsApp

Sementara itu, Aji warga setempat menyampaikan rasa terima kasihnya atas terselenggaranya kegiatan ini.

"Kegiatan seperti ini sangat membantu. Selain bermanfaat untuk kesehatan diri sendiri, darah yang kita donorkan juga dapat menyelamatkan nyawa orang lain," ujarnya. (rdh)

Kategori :