Maman menambahkan, pihaknya menghargai sepenuhnya keputusan pemerintah pusat mengenai waktu dan tempat pelantikan.
BACA JUGA:Kasus Dana CSR BI: 5 Orang Dipanggil KPK Terkait Satori, Ada Eks KPU dan Staf Bapenda Cirebon
BACA JUGA:Dana PIP SMAN 7 Kota Cirebon Dikembalikan Oknum Partai? Praktisi Hukum Bilang Begini, Tegas!
Di samping itu, pasangan Lucky – Syaefudin disebut suda siap 100 persen menjalankan tugas sebagai Bupati dan Wakil Bupati Indramayu.
“Bupati dan wakil bupati Indramayu terpilih siap mengikuti rangkaian kegiatan untuk kepala daerah dari pemerintah pusat,” ungkap Maman.
Nah, selain pelantikan, Maman menjelaskan bahwa ada rencana pembekalan yang akan dijalani oleh para kepala daerah.
Pembekalan ini digelar setelah dilantik. Meliputi wawasan kebangsaan dan bela negara.
Pembekalan ini sama dengan yang dilakukan Presiden Prabowo kepada seluruh anggota kabinetnya.
“Ini adalah bagian dari upaya untuk memperkuat komitmen, dan integritas seluruh kepala daerah dalam menjalankan tugasnya,” ujarnya.