RAFFI Ahmad semakin hari semakin terlihat matang dan dewasa. Apalagi setelah menjalin hubungan dengan Yuni Shara. Perbedaan usia yang cukup jauh serta status Yuni sebagai janda sebelumnya diperkirakan akan menjadi hambatan bagi kelanjutan hubungan mereka. Tapi ternyata, mereka berdua justru semakin dekat. Bahkan, ibu Raffi sudah memberikan restu. Ditemui setelah acara Dahsyat kemarin (17/2), Ami Kanita (46) ibunda Raffi, memberikan keterangan mengenai hubungan anak lelakinya tersebut dengan Yuni. Kebetulan, hari itu merupakan hari ulang tahun ke-24 Raffi. Ami bilang, sebagai orang tua, dirinya menyikapi hubungan tersebut dengan bijaksana. “Selama ini, saya berkenan. Saya melihat, pribadi (Yuni) baik. Dia tidak melihat status dan latar belakang. Kalau masalah pernikahan, Raffi kan sudah dewasa. Sudah tahu pernikahan itu seperti apa serta bagaimana harus menyiapkan mental dan segalanya,” papar Ami. Pernah dikabarkan Ami tidak merestui hubungan Raffi dan Yuni. Tapi, dari penjelasan Ami, sepertinya, hal tersebut tidak benar. Malah, Ami dan Yuni semakin dekat. “Nanti siang (kemarin siang, red) kami mau makan bersama. Saya, Raffi, dan Yuni,” lanjutnya. Pada hari ulang tahunnya, Raffi merasa senang sebab orang-orang terdekatnya datang. Yuni memberinya hadiah kamera. Lalu Kevin dan Cello, anak Yuni, memberinya kado sebuah tulisan yang dibuat sendiri. “Mereka bikin tulisan Happy Birthday Om Raffi. Lucu deh,” ucapnya, senang. Di usia ke-24 itu, Raffi berharap bisa memperbaiki segala kekurangannya. Dia berharap segala yang belum tercapai tahun lalu bisa tercapai tahun ini. Karena masih banyak keinginan itu, dia belum berpikir untuk menikah. Raffi tidak mau terburu-buru menikah. “Santai lah. Nanti, kalau saatnya menikah, pasti menikah, kok,” kata dia. (jan/c11/tia)
Dapat Restu Sang Bunda
Jumat 18-02-2011,06:00 WIB
Editor : Dedi Darmawan
Kategori :