Rekapitulasi Tingkat Kelurahan Masih Berlangsung

Jumat 11-04-2014,16:36 WIB
Reporter : Dedi Darmawan
Editor : Dedi Darmawan

CIREBON - Hasil rekapitulasi pemilihan umum tanggal 9 April yang lalu sampai sekarang masih terus berlangsung. Pantauan radarcirebon.com pada hari Jum\'at (11/4) di beberapa kelurahan yang ada di Kota Cirebon mendapati proses rekapitulasi hasil pemilu masih berlangsung di tingkat kelurahan. Salah satu contohnya, ketika radarcirebon.com menyambangi kelurahan Sukapura yang berada di jalan Wahidin Kota Cirebon, pada pukul 14.00 WIB rapat pleno penghitungan suara per TPS masih berlangsung. Dengan dipaparkan oleh masing-masing ketua TPS atau yang mewakili, selain menggunakan tulisan manual, pleno tersebut menggunakan layar infokus sehingga dapat lebih memudahkan para saksi maupun panwaslu untuk memantaunya. Dalam pleno tersebut, masing-masing ketua TPS memaparkan jumlah suara yang terdaftar (DPT) dan juga jumlah suara yang mencoblos secara detail. Pemaparan tersebut berisi laporan tiap TPS tentang perolehan suara untuk DPRD kota, DPRD Provinsi, DPR RI (pusat) dan juga DPD. Diperkirakan pleno rekapitulasi hasil pemilu di kelurahan tersebut bakal berlangsung sampai dengan malam hari ini. (srp)

Tags :
Kategori :

Terkait