Nasdem Sudah Positif Dapat 3 Kursi

Selasa 22-04-2014,11:30 WIB
Reporter : Dedi Darmawan
Editor : Dedi Darmawan

KUNINGAN - Munculnya isu perolehan kursi Partai Nasdem yang mengalami pengurangan di dapil 3, langsung ditepis pucuk pimpinan partai tersebut. Antara suara partainya dengan parpol lain di dapil itu terpaut jauh sehingga kursi Partai Nasdem tidak bisa digeser. Ketua DPD Partai Nasdem Kuningan, H Kamdan SE tidak takut terhadap mencuatnya isu pengurangan kursi di dapil 3. Terlebih, rapat pleno rekap suara KPU Kuningan sudah selesai. “Suara untuk Partai Nasdem di dapil 3 itu ada sekitar 8.000-an. Sedangkan suara sisa dari PDIP hanya 6.000-an, jadi terpaut jauh. Tidak mungkin kalau kursi partai kami tergeser,” tandas Kamdan, kemarin (21/4). Caleg partainya di dapil 3 yang berhasil mengumpulkan suara terbanyak yakni H Arifin. Figur satu ini merupakan mantan kepala Kemenang Kuningan yang dulu masih beristilah Depag. Sementara, secara menyeluruh Partai Nasdem di Kota Kuda berhasil merebut 3 kursi sekaligus. Selain di dapil 3, dua kadernya di dapil 1 dan 4 lolos melenggang ke ‘Ancaran’. Dua kader tersebut antara lain H Eka Sugiarto mantan kepala BPR Kuningan dan Didi Hapahriadi. “Alhamdulillah meskipun sebagai pendatang baru kita berhasil meraih 3 kursi sekaligus,” ucapnya. Pada bagian lain, Pileg tahun ini mendapat sorotan tajam dari berbagai pihak. Terutama dengan munculnya dugaan praktik penggelembungan suaran serta money politics. Ketua JPPR Kuningan, Boy Sandi Kartanegara misalnya. Ia sempat melontarkan saran kepada para penyelenggara pemilu. “Untuk menghilangkan kecurigaan-kecurigaan yang berkaitan dengan proses rekapitulasi suara, KPU harus berani melakukan terobosan-terobosan untuk menjawab berbagai tuduhan mengenai permainan suara,” ungkapnya. Dia tidak mau pemilu yang menelan biaya mahal ini tidak menghasilkan caleg-caleg yang berkualitas. Justru dengan mahalnya biaya yang telah dikeluarkan malah dikhawatirkan menghasilkan caleg-caleg hasil bajak membajak suara. “Jangan sampai caleg-caleg yang akan bertengger di gedung wakil rakyat nanti hasil bajak membajak suara dong,” ketus Boy. (ded)

Tags :
Kategori :

Terkait