Dia ditemani para ibu Solidaritas Perempuan untuk Indonesia Kabinet Merah Putih (SERUNI KMP), Kamis 30 Oktober 2025.
Rombongan tiba di lokasi sekitar pukul 14.30, dan disambut antusias oleh masyarakat Desa Krasak, unsur Forkopimcam Jatibarang, serta Pemerintah Desa Krasak.
Kunjungan ini menjadi momen istimewa bagi Pemerintah Kabupaten Indramayu yang bangga karena potensi mangga lokal mendapat perhatian dari pemerintah pusat.
Setibanya di lokasi, Selvi bersama rombongan menyapa warga, menanam bibit pohon mangga, memanen langsung buah Gedong Gincu di kebun milik warga, serta menyerahkan bantuan berupa bibit dan benih pertanian.
BACA JUGA:Misteri Meninggalnya Atlet Muda Asal Indramayu, Benarkah Ada Unsur Kesengajaan?
Selain memanen, rombongan juga berkesempatan mencicipi langsung mangga Gedong Gincu khas Indramayu serta berbagai olahannya, seperti asinan, manisan, dan dodol mangga.
Selvi kemudian diajak menuju Saung Saka Dharma untuk melihat proses pembuatan produk olahan mangga dan ikut mempraktikkannya bersama masyarakat. Dalam kesempatan tersebut, ia didampingi Ketua Dekranasda Indramayu, Idah Nuryani.