Jelly Shoes untuk Perempuan Masa Kini

Sabtu 07-02-2015,09:15 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

JELLY shoes alias sepatu jelly, kini menjadi favorit para perempuan untuk dipakai sehari-hari. Selain ramah lingkungan karena diproduksi dari plastik yang didaur ulang, sepatu jelly menjadi pilihan karena bahannya yang gampang dibersihkan dan tidak gampang rusak. “Sepatu cantik dan playfull ini bisa dipadankan dengan beragam busana casual yang chic dan santai,” ujar Khodijah, Shopkeeper Sung Lim Shoes. Brand-brand sepatu jelly pun berlomba-lomba membuat produk yang tidak hanya nyaman dipakai, namun dengan desain yang stylish dan warna-warna menarik. Dijelaskan Khodijah, sepatu jelly terbuat dari plastik PVC dengan warna dan bahan yang banyak diberi sentuhan glitter. Namanya mengacu pada bahan semi-transparan dengan kemilau seperti jelly. “Mulai tren, banyak yang cari. Khususnya remaja cewek sampai ibu-ibu,” tambahnya. Salah satu pengguna sepatu jelly, Rosiana (19). Mahasiswi salah satu universitas di Cirebon ini kerapkali memakai sepatu jelly untuk ke kampus. “Lucu bentuknya, simpel juga. Bahannya juga plastik, cocok untuk musim hujan sekarang, nggak cepet rusak dan mudah dibersihkan,” ucapnya. Sementara itu, fashion designer Magdalena (39) mengatakan, sepatu cantik dan playfull ini bisa dipadankan dengan beragam busana casual yang chic dan santai. Meskipun sepatu ini begitu fleksibel, lanjut Magdalena, pemakaian jangka waktu yang lama bisa menimbulkan lecet atau kapalan, terlebih lagi bagi pemilik kulit sensitif. “Agar bisa memakai jelly shoes dengan fun namun nyaman, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan,” ujarnya. Magdalena menyarankan, pengguna sepatu jelly bisa memilih kaus kaki dengan warna pastel untuk dipadupadankan. Jangan takut terlihat aneh ketika memadukan sepatu model gladiator dengan warna pink dengan kaus kaki berwarna ungu, atau jelly shoes biru langit dengan warna pink pastel dan lainnya. “Bermain dengan warna dan corak. Selain tampil lebih modis, pemakaian kaus kaki membantu mengurangi lecet dan tumbuhnya bakteri,” sarannya. Bagi yang ceria dan suka tampilan sedikit edgy, bisa memadukan kaus kaki cerah yang dipadukan dengan jelly shoes ini. Permainan tabrak warna seperti kaus kaki merah dengan biru, kuning dengan biru, merah dengan hitam akan membuat penampilan semakin ceria. “Hindari warna busana yang berwarna-warni, gunakan warna busana yang senada dengan sepatu atau kaus kaki saja,” lanjutnya. Namun, kata Magdalena, tidak semua orang senang dengan gaya yang colorfull seperti pelangi. Pilih jelly shoes berwarna pekat bukan transparan dan padukan dengan atasan, celana dengan tas dan warna senada. “Gaya ini memberikan kesan elegan, modis dan dewasa,” pungkasnya. (mik)

Tags :
Kategori :

Terkait