Freedom dan Suzuki Cinta Damai Gelar Baksos

Senin 13-04-2015,09:09 WIB
Reporter : Harry Hidayat
Editor : Harry Hidayat

Cirebon - Freedom Car Community Chapter Cherbond bersama Suzuki PT Cinta Damai Putra Bahagia menggelar bakti sosial, Minggu (12/4). Kegiatan bakti sosial seperti ini merupakan agenda rutin yang digelar setiap tiga bulan, enam bulan, dan satu tahun sekali. Ketua Freedom Car Community Chapter Cherbond Suparman mengatakan, penyerahan bantuan dalam kegiatan bakti sosial ini diberikan kepada dua panti asuhan sekaligus, yakni Muawanah dan Beringin Bakti. \"Sumbangan berupa sembako, mie instan, beras, dan uang yang kami berikan kepada pihak panti semoga dapat bermanfaat,\" katanya didampingi Humas Freedom Yudho Wibowo kepada Radar Cirebon, Minggu (12/4). Selain bakti sosial, Dijelaskan Suparman, agenda lainnya dari Freedom adalah kopi darat setiap dua minggu sekali di sekretariat Freedom yang berlokasi di Kafe 212, Jl Bahagia, Kota Cirebon. Sedangkan agenda turing juga rutin digelar. \"Di bulan Maret ke Pangandaran. Bulan Agustus, ajang Halal Bihalal ke Lembang. Di bulan Mei juga ada touring ke daerah Tegal,\" jelasnya. Suparman menerangkan, nama Freedom pada komunitas mobil ini memiliki arti kebebasan. Hal tersebut menunjukkan sebuah identitas tersendiri bagi komunikas dengan berbagai merek dan tipe mobil ini. \"Di Freedom tujuan utama kami adalah silahturahmi, menjadi keluarga besar. Sekaligus menambah banyak sodara dan wawasan tentang berbagai merek mobil,\" ujarnya. Saat ini, Dirinya menjelaskan, jumlah anggota Freedom Car Community Chapter Cherbond adalah 35 mobil. Dengan cakupan anggotanya tidak hanya dari wilayah III Cirebon saja. Melainkan hingga ke Brebes dan sekitarnya dari berbagai macam kalangan. Mulai dari sales, pengusaha, karyawan swasta, dan sebagainya. \"Yang kita utamakan silahturahmi dan kekeluargaan. Setiap acara juga pasti bawa anggota keluarga,\" jelasnya. (nda)

Tags :
Kategori :

Terkait