Cemara Kulon Pengganti Cilamaya

Jumat 24-04-2015,09:00 WIB
Reporter : Harry Hidayat
Editor : Harry Hidayat

Dikaji Sejak 2010, Mendapat Dukungan dari DPD RI LOSARANG – Pesisir pan­tai Desa Cemara Kulon, Keca­matan Losarang Kabupaten Indramayu digadang-gadang sebagai lokasi yang cocok dijadikan pelabuhan. Hal itu berdasarkan hasil kajian Pemerintah Kabupaten Indramayu setelah mendapat sinyal positif dari pemerintah pusat sebagai lokasi alternatif pas­ca batalnya rencana pem­bangunan pelabuhan di Ci­lamaya, Kabupaten Karawang. “Berdasarkan kajian, ren­cananya akan menjadikan De­sa Cemara Kulon, Keca­ma­tan Losarang sebagai lo­kasi pela­buhan pengganti Cilamaya,” ka­ta Bupati In­dramayu Hj Anna Sop­hanah ketika menerima kun­jungan kerja Anggota DPD RI asal Provinsi Jawa Barat Hj Eni Sumarni di Ruang Dalam Pen­dopo Indramayu, Kamis (23/4). Pemilihan lokasi ini, lan­jut dia, sudah melalui pertim­bangan matang berdasarkan pengkajian yang dilakukan sejak tahun 2010 lalu. Pemkab Indramayu pun terus mempersiapkan diri dalam menyikapi rencana pemerintah pusat yang menunjuk Kabupaten Indramayu sebagai salah satu lokasi alternatif pengganti pelabuhan Cilamaya. Dijelaskan Bupati Anna Sophanah, Desa Cemara Kulon dinilai sangat strategis karena memiliki cekungan bila dibandingkan dengan Kecamatan Kandanghaur yang berada di sebelah barat dan Kecamatan Cantigi yang berada di sebelah timur. Di samping itu, akses untuk menuju Desa Cemara Kulon dari jalur pantura Indramayu hanya sekitar 8 kilometer dan kondisi jalan telah mulus karena sudah dibeton dengan lebar jalan 6 meter. Sedangkan dari jalan beton menuju bibir pantai hanya berjarak 2,5 kilometer yang sebagian besar merupakan areal empang dan sisanya merupakan tanah Perhutani. “Selain akses yang sudah tersedia dan kondisi wilayah yang sangat memungkinkan untuk dijadikan sebagai pelabuhan, pelabuhan di Desa Cemara Kulon apabila dihitung dari pintu keluar jalan tol di Desa Cikamurang hanya berjarak 30 kilometer,” sebut Anna Sophanah. Sementara itu, Anggota DPD RI asal Provinsi Jawa Ba­rat Hj Eni Sumarni sangat merespons apa yang dilakukan oleh Pemkab Indramayu yang telah melakukan kajian sejak tahun 2010. Pihaknya ber­janji, keinginan Pemerintah Kabu­paten Indramayu itu akan disampaikan dan dibahas dengan anggota DPD lainnya untuk segera disampaikan kepada jajaran eksekutif dan mitra kerja. “Kalau memang di Losa­rang cocok dan sangat memung­kinkan untuk dibangun pela­buhan kita sangat dukung, dan aspirasi ini segera kami tin­daklanjuti agar pemerintah mau mendengarkan suara dari daerah. Banyak efek positif bagi pembangunan masyarakat di sekitarnya jika pelabuhan dibangun di Losarang,” kata anggota DPD kelahiran Sumedang ini. (kho)

Tags :
Kategori :

Terkait