Sharp Program Bundling dengan K-Vision

Rabu 24-06-2015,09:09 WIB
Reporter : Harry Hidayat
Editor : Harry Hidayat

CIREBON - PT Sharp Electro­nics Indonesia (SEID) tak per­nah henti memanjakan kon­sumen setia. Termasuk saat Ramadhan, SEID menggelar program menarik berupa promo bundling dengan meng­gandeng K-Vision. “Melalui promo ini konsu­men yang membeli produk te­levisi Sharp minimal 40 inci akan mendapat voucher potongan harga 50 persen un­tuk berlangganan saluran K-Vision selama satu tahun pe­nuh,” ujar President Director SEID Fumihiro Irie. Tak hanya voucher, kata dia, konsumen juga akan men­dapat gratis unit dekoder. Promo ini berlangsung 29 Mei-5 Juli 2015 di booth Sharp Pekan Raya Jakarta (PRJ) Ke­mayoran serta seluruh ge­rai elektronik modern se-Jabodetabek mulai Juli-Agustus 2015. Irie menerangkan, bagi umat Muslim di Indonesia Ramadan merupakan bulan suci untuk beribadah sekaligus menjadi momen berharga bersama ke­luarga hingga Lebaran nanti. Untuk menemani saat-saat ber­kumpul bersama keluarga Sharp mempersembahkan produk terbaiknya bersama serangkaian program TV berkualitas yang dihadirkan K-Vision. “Promo ini mewakili keinginan Sharp untuk mempersembahkan produk dan layanan yang dapat mendekatkan setiap anggota keluarga Indonesia,” terangnya. Lanjut Irie, konsumen yang berminat mengikuti program bundling ini dapat langsung mengunjungi booth K-Vision di area yang sama untuk menu­karkan voucher, membuat jadwal instalasi di rumah dengan tim K-Vision juga berdiskusi me­ngenai pembayaran. “Konsu­men yang berbelanja TV Sharp di gerai elektronik modern juga akan mendapat voucher yang se­lanjutnya akan dihubungi pihak K-Vision untuk konfirmasi promo, jadwal instalasi dan pembayaran di rumah konsumen,” ujarnya. Executive Director K-Vision Harya S Pratama menuturkan, Sharp merupakan pemain ulung yang sudah dikenal sa­ngat lama di Indonesia dalam industri elektronik. Melalui kerja sama ini, pihaknya ingin tumbuh bersama Sharp dan berharap masyarakat da­pat menikmati tayangan berkualitas dari K-Vision. “Sharp akan selalu mencari peluang kolaborasi dengan perusahaan-perusahaan yang senantiasa menjunjung tinggi komitmen terhadap layanan untuk pelanggan seperti hal­nya kami,” tuturnya. (tta)

Tags :
Kategori :

Terkait