CIREBON - PT Astra Honda Motor (AHM) bersama main diler sepeda motor Honda Jawa Barat, PT Daya Adicipta Mustika (DAM) menggelar Sarasehan SMK TSM Honda dan penyerahan program 1000 pohon, Kamis (9/7) lalu. Acara ini diikuti oleh 26 SMK di wilayah Ciayumajakuning (Cirebon, Indramayu, Majalengka, Kuningan). Senior Manager Technical Training PT Astra Honda Motor Handi Hariko mengatakan, sarasehan ini mengundang sekolah yang sudah melakukan mou dengan Honda. Menyampaikan program kelanjutan MoU yang dilakukan, pengembangan dan sebagainya. “Nantinya menjadi terapan pada saat mereka jadi seorang mekanik Honda,” katanya didampingi Manager Technical Development PT DAM Yudi Heriyadi kepada Radar Cirebon, Kamis (9/7) lalu. Secara keseluruhan, Handi menuturkan, ada 81 SMK TSM di Jawa Barat yang telah bekerja sama dengan Honda. Ke depannya, kerjasama ini akan semakin bertambah jumlahnya menjadi 104 SMK di Jawa Barat di tahun ini. Program SMK ini diharapkan dapat win-win solution. “Kita butuh tenaga yang profesional. Supaya bisa menciptakan lulusan terbaik, bagaimana sistem pengajarannya, materi ajarnya, perlengkapannya, kompetensi gurunya. Kalau itu sudah baik bisa menghasilkan lulusan yang baik pula,” tuturnya. Dijelaskannya, sesuai dengan kebutuhan industri dan sejalan dengan program pemerintah, Honda menunjukkan kepeduliannya dibidang pendidikan. Terutama kepada sekolah SMK yang memiliki kelas teknik sepeda motor. “Kalau bicara kebutuhan pasarnya banyak. Implementasi kurikulum ini diharapkan bisa diterapkan lebih cepat ke para siswa,” jelasnya. Disamping itu, pihaknya juga memberikan pembelajaran seputar kewirausahaan agar para siswa dapat kreatif menciptakan lapangan kerja baru misalnya dengan membuka bengkel motor dan sebagainya. Dengan harapan, Honda bisa membuat dunia pendidikan di Indonesia lebih baik lagi lewat program SMK terbaik. “Kepedulian terhadap pendidikan seperti itu. Kita juga beri training guru-guru agar kompetensi para guru bisa lebih baik lagi,” ujarnya. Ditambahkan Handi, DAM juga menggulirkan program SMK Peduli Lingkungan. Dimana, DAM menyalurkan seribu pohon untuk 26 SMK di Ciayumajakuning. “Hari ini penyerahan secara simbolik. Sebagai bentuk kepedulian DAM. Selain program Kurikulum Teknik Sepeda Motor Honda, agenda lainnya pun digulirkan. Salah satunya kunjungan industri untuk seluruh siswa jurusan teknik sepeda motor. Diberikan jadwal untuk kunjungan ke PT Astra Honda Motor. Ada juga kontes siswa SMK, update new product, dan sebagainya. Kalau dari marketing ada schoolicious, ada safety riding, product knowladge, pensi, dan sebagainya,” imbuhnya. (nda)
AHM dan DAM Gelar Sarasehan
Sabtu 11-07-2015,09:09 WIB
Editor : Harry Hidayat
Kategori :