Pastikan Daya Tahan Jalan Lebih Kuat

Senin 13-07-2015,09:00 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

Bina Marga Gunakan Sistem Beton Rabat KARANGWARENG - Bina Marga Kabupaten Cirebon memastikan, hasil perbaikan jalan tahun 2015 akan memiliki daya tahan yang kuat. Sehingga jalan level kabupaten akan tidak cepat rusak, meskipun dilalui kendaraan berat. “Perbaikan saat ini mengguna­kan sistem beton rabat. Sehing­ga tentunya akan bisa bertahan dalam waktu yang cukup lama. Saya yakin tidak akan mudah rusak,” ujar Kabid peningkatan Jalan Bina Marga Kabupaten Cirebon Ir Gatot Rachmanto kepada Radar, Sabtu (11/7). Selain akan bertahan lama, Gatot pun mengungkapkan, jalan level kabupaten tersebut juga akan mampu menahan daya yang cukup besar seperti dilalui dump truck dan bus. “Seperti di Cirebon Timur ini kan juga banyak dilalui dump truck dan bus. Oleh sebab itu kita menggunakan sistem perbaikan jalan ini supaya dilalui dump truck dan bus akan tetap kuat dan tidak mudah rusak,” ungkapnya. Gatot mengatakan, perbaikan jalan dengan sistem beton mengeluarkan anggaran yang cukup besar. Tapi menurutnya, akan bisa bertahan lebih lama. Tidak hanya memperbaiki jalan, namun ada beberapa ruas jalan yang dilakukan pelebaran. Seperti di jalur Karangwareng yang saat ini tengah dilakukan pembangunan tembok penahan tanah (TPT). “Sehingga memang ketika TPT dibangun ini ruas jalan akan semakin lebar lagi dibandingkan sebelum TPT ini dibangun,” ujar Gatot. (den)

Tags :
Kategori :

Terkait