Sehari, Dua kebakaran Terjadi

Sabtu 08-08-2015,15:26 WIB
Reporter : Harry Hidayat
Editor : Harry Hidayat

Api Lumat 7 Kios di Sindanglaut dan Ruang Teller Bank BJB CIREBON – Dua kebakaran di Cirebon terjadi dalam sehari, Jumat (7/8), yakni tujuh kios di pusat pertokoan Sindanglaut, Desa Cipeujeuh Wetan, Kecamatan Lemahabang, Kabupaten Cirebon serta kantor Bank Jabar-Banten (BJB) Cabang Cirebon, Jl Siliwangi, Kota Cirebon. Data yang dihimpun Radar Cirebon menyebutkan, kebakaran pertama terjadi di pusat pertokoan Sindanglaut sekitar pukul 10.00. Diduga kebakaran itu disebabkan dari arus pendek listrik sebuah mesin pendingin (Freezer) di kios buah milik Latif. Lalu api denagn cepat membesar dan menjalar atau merembet ke 6 kios lainnya yang ada di pusat pertokoan tersebut. Kebakaran tersebut membuat panik para pedagang dan warga di sekitar pertokoan tersebut. Tampak sejumlah pedagang lainnya berjuang mengeluarkan barang-barang dagangannya dari dalam kios takut ikut terbakar. Dengan menggunakan peralatan seadanya, warga dan pedangan berusah memadamkan api. Karena api makin membesar, upaya itu pun sia-sia. Selain ketujuh kios, api juga membakar dua unit sepeda motor Kawasaki Ninja RR bernopol E 4246 NL milik Abdul Karim serta Honda Supra dan 1 unit Becak motor yang ketika itu berada di dalam kios. Api baru bisa dipadamkan sekitar pukul 12.00, setelah 4 unit mobil pemadam kebakaran (damkar) dari Pemkab Cirebon unit Sindanglaut, Cikulak, serta Ciledug datang ke lokasi kejadian. Tidak ada kerugian dalam kebakaran ini, namun kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah. Ruslan pedagang setempat kepada Radar Cirebon mengatakan, api diduga berasal dari konslet listrik sebuah mesin pendingin (freezer) buah. “Api dari kios milik pak Latif karena konslet listrik langsung api membesar. Dan katanya api juga menyambar tabung gas di kios nasi lalu merembet ke kios lainnya,” katanya. Sementara itu Kapolsek Lemahabang Kompol Poniman menegaskan, pihaknya masih melakukan penyelidikan. “Belum bisa dipastikan penyebab kebakaran ini. Kami masih dalam penyelidikan. Tim Identifikasi Polres Cirebon Kabupaten (Cikab) masih melakukan olah TKP,” tegasnya. Beberapa jam kemudian atau sekitar pukul 14.00, kebakar juga terjadi di kantor Bank Jabar-Banten (BJB) Jl Siliwangi, Kota Cirebon. Akibat arus pendek (korsleting) listrik pada CPU komputer menyebabkan api membakar meja pelayanan konsumen nasabah (teller), seperangkat komputer dan AC yang ada di ruangan tersebut. Beruntung api tidak sampai melumat bank tersebut setelah petugas security bank tersebut dengan cepat berhasil menjinakan api menggunakan tabung penyemprot api atau APAR dan tersedianya hydrant. Sebanyak tiga mobil unit damkar dari Pemkot Cirebon yang datang ke TKP hanya membantu memastikan bahwa api sudah padam dan menyatakan sudah aman. Kepala Security bank BJB Suprayitno kepada Radar Cirebon menuturkan, api berasal dari CPU di ruang teller PDAM dan PBB diduga akibat korsleting listrik. “Tidak ada kerugian berarti, hanya computer dan AC saja, syukur semua selamat tidak ada korban jiwa. Saat kejadian seluruh karyawan sedang istirahat dan makan siang di luar. Sejumlah karyawan terpaksa memecahkan kaca jendela agar asap di dalam ruangan bisa segera keluar,” tuturnya. (den/dri)

Tags :
Kategori :

Terkait