CIREBON – Sebanyak 16 tim sudah nyaman menggenggam tiket ke babak utama kejuaraan sepak bola Bintang Bola Kopi ABC 2015. Ke-16 tim tersebut adalah Bobotoh Militan Panjalin Majalengka, Bobotoh SUCI, Viking Kabupaten Cirebon, Hooligan Perjuangan, Viking Independent Cirebon, Bobotoh Gabugan, Bobotoh Sukagumiwang Indramayu, Bobotoh Gelo Crb Timur, Hooligan Jagapura, Bobotoh Fals, Viking Trusmi Cirebon, Bobotoh Klangenan, Bobotoh Buaran Cirebon Timur, Viking Pakis Cirebon, Bobotoh Independent Gombang, serta Viking Jamblang. Sementara tim Bobotoh Graha Pena yang ikut berpartisipasi harus tersingkir, kemarin (3/11). Bertanding dengan menggunakan sistem trofeo (1 pertandingan 15 menit), The White Blue –julukan Bobotoh Graha Pena- hanya mengumpulkan empat poin dari dua laga. Di laga perdana, The White Blue menang 1-0 atas Bobotoh 25 lewat tendangan penalti Ilmi Yanfa ‘Unnas menit ke-10. Sayang, di laga kedua melawan Viking Kabupaten Cirebon hanya bermain imbang 0-0. Sebelumnya, Viking Kabupaten Cirebon berhasil menang 2-0 atas Bobotoh 25. Dengan demikian, Viking Kabupaten Cirebon yang mengemas empat poin dan unggul selisih gol berhak melaju ke babak 16 besar. “Kami tersingkir karena sistem pertandingan. Sebetulnya kami tidak kalah, kami hanya tidak lolos ke babak 16 besar. Coba kalau gol memasukkan kami lebih banyak, mungkin kondisinya berbeda,” tutur Syahbana, Asisten Manager Bobotoh Graha Pena usai laga. Dia menambahkan, para pemain baru berkumpul, sehingga permainan di lapangan belum padu. “Kami kurang latihan. Sementara kita harus langsung mengikuti turnamen, tanpa uji coba. Ini di luar dugaan,” sebutnya. Syahbana berterima kasih kepada kopi ABC dan Bobotoh Cirebon yang sudah mengundang tim Bobotoh Graha Pena untuk jadi peserta kejuaraan. “Semoga ke depan kami lebih baik lagi,” harapnya. (mid)
”Kami Tersingkir karena Sistem Pertandingan”
Rabu 04-11-2015,09:00 WIB
Editor : Harry Hidayat
Kategori :