Kebaktian di Pengampon Berlangsung Khidmat

Jumat 25-12-2015,16:36 WIB
Reporter : Harry Hidayat
Editor : Harry Hidayat

CIREBON - Suasana kebaktian yang diselenggarakan di GKI Pengampon berlangsung dengan khidmat. Acara yang dimulai pukul 07.00 hingga 08.00 pagi berlangsung aman dan akan kembali berlangsung pukul 09.00 hingga pukul 10.00. Satuan polisi dengan berpakaian lengkap tengah berjaga di dalam kawasan gereja maupun di luar gereja. Hari ini hanya berlangsung untuk kebaktian saja adapun perayaannya sudah terlaksana tadi malam. \"Untuk acara perayaannya itu sudah tadi malam di Apita. Perayaan yang bertema Kelahiran Yesus Kristus ini kita ambil dengan latar belakang kerajaan keraton,\" ujar Stephen, jemaat GKI Pengampon. Pemain dari drama musikal ini dari jemaat GKI Pengampon yang terdiri dari anak kecil hingga dewasa. Kebaktian memiliki makna tentang penanaman iman kepada seluruh jemaat untuk menciptakan suasana damai Natal. Liturgi (susunan acara) yang berlangsung pada hari ini (25/12) pembacaan firman, menyanyikan lagu natal, khotbah dan pembacaan ayat yang dibawakan oleh Pdt Iswanto.(ginna)

Tags :
Kategori :

Terkait