CIREBON - Restoran Tamansari terletak di Hotel Santika Cirebon, setiap harinya beroperasi mulai pukul 06.00 - 23.00 WIB. Beragam citarasa ditawarkan restoran ini, mulai dari citarasa oriental, western, Indonesia, dan tentu saja citarasa tradisional Cirebon. Salah satu menu andalan di Restoran Tamansari adalah Ayam Bakar Sambal Matah yang terbuat dari daging ayam tanpa tulang ditemani dengan sambal matah yang menggugah selera. Selain itu, setiap bulannya disajikan menu istimewa kreasi Executive Chef Hotel Santika Cirebon, Supardi. \"Kami membuat beberapa menu eksklusif yang berbeda-beda setiap bulannya, agar para pengunjung bisa mencicipi beragam keunikan kuliner yang kami sajikan,\" ujar Chef Supardi kepada Radar, Rabu (11/5). Tidak hanya hidangan utama yang diunggulkan di Restoran Tamansari, berbagai makanan pembuka seperti sup dan salad juga disiapkan. Termasuk makanan penutup seperti pastry, pie, mousse, dan klappertaart yang disediakan Restoran Tamansari Hotel Santika Cirebon. \"Semuanya patut dicicipi sebagai pelengkap hidangan,\" ujarnya. Jika pengunjung ingin menikmati makanan buffet sepuasnya, bisa datang pada pukul 06.00 - 09.00 WIB. Pengunjung juga bisa menikmati makan sepuasnya di All You Can Eat Barbeque Dinner setiap Rabu dan Sabtu malam dengan harga Rp100 ribu nett per orang. \"Pada Kamis malam, juga diadakan Seafood Festival yang menyajikan bermacam olahan hasil laut seperti nasi goreng seafood, capcay seafood, dan lain-lain,\" tuturnya. Sementara di Jumat malam, ada Warung Penyetan yang menawarkan makanan tradisional khas Jawa. Dikatakan Chef Supardi, All You Can Eat Barbeque Dinner, Seafood Festival, dan Warung Penyetan ini dibuka mulai pukul 18.30 sampai 21.30 WIB. \"Pengunjung yang ingin bersantai di sore hari bisa datang ke Angkringan Santika yang buka mulai pukul 16.00 - 20.00 WIB,\" tuturnya. Jajanan khas angkringan disajikan di sini, dengan harga Rp25 ribu nett per paket. Terdiri dari nasi kucing, gorengan, kue basah dan wedang. Selain jajanan khas angkringan, Bakmi Godhog atau Mie Goreng Jawa. \"Bakmi Godhog atau Mie Goreng Jawa juga bisa dinikmati dengan harga Rp25 ribu nett,\" katanya. Disampaikan Chef Supardi, Hotel Santika Cirebon selalu berusaha menjaga mutu hidangan dengan menggunakan bahan-bahan segar dan berkualitas. \"Untuk menikmatinya, bisa datang langsung ke Jalan Dr Wahidin No. 32 Cirebon 45122,\" pungkasnya. (nda)
Restoran Tamansari Hotel Santika, Selalu Ada Kejutan
Kamis 12-05-2016,10:28 WIB
Editor : Harry Hidayat
Kategori :