Hotel Santika, Diskon untuk KTP Ciayumajakuning

Sabtu 14-05-2016,16:34 WIB
Reporter : Harry Hidayat
Editor : Harry Hidayat

CIREBON - Semenjak dibukanya Tol Cipali, akhir pekan di Cirebon kian semarak. Hal ini bisa dilihat dari banyaknya mobil berpelat kota lain yang memadati jalanan di kota Cirebon selama hari Sabtu dan Minggu. Tingkat hunian hotel juga meningkat di kota Cirebon pada saat akhir pekan dibandingkan pada hari-hari biasa. Beragam promosi untuk menarik tamu dari luar kota dilakukan oleh hotel-hotel yang ada di Kota Cirebon, termasuk Hotel Santika Cirebon. Seperti disampaikan Front Office Manager Hotel Santika Cirebon, Ade Supriyatna. Dengan mengusung program \"Bangga Jadi Orang Cirebon\" yang sudah berlangsung selama dua tahun lebih, Hotel Santika Cirebon memberikan potongan harga sebesar 40 persen plus 15 persen dari publish rates. Potongan harga ini hanya berlaku bagi mereka yang memiliki KTP Cirebon, Indramayu, Majalengka, dan Kuningan. \"Jika tamu menggunakan KTP Ciayumajakuning-nya untuk check-in di hari Sabtu dan Minggu, kami akan memberikan diskon tersebut,\" katanya kepada Radar, Jumat (13/5). Namun karena permintaan yang tinggi di akhir pekan, Ade berharap para tamu bisa memesannya via telepon terlebih dahulu. Menurut Ade, pengguna diskon Bangga Jadi Orang Cirebon ini tidak dibedakan dengan tamu lainnya. \"Semua servis dan fasilitas kami berikan sesuai standar kami,\" tambah Ade. Fasilitas tersebut di antaranya gratis sarapan untuk 2 orang di restoran Tamansari, bebas penggunaan kolam renang, pusat kebuharan, dan sauna, juga gratis penjemputan dari dan menuju Stasiun Kereta Api Cirebon. Untuk pemesanan kamar, bisa langsung menghubungi nomor telepon (0231) 200570 atau datang langsung ke Jalan Dr Wahidin No. 32 Cirebon. \"Atau, bisa juga via website di www.santika.com,\" jelasnya. (nda/adv)

Tags :
Kategori :

Terkait