Yogya Luncurkan Serba Hemat “Produk Ramadan”

Rabu 08-06-2016,11:29 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

CIREBON - Ramadan dan Lebaran memang identik dengan parsel. Supermarket dan tempat belanja lainnya memajang aneka parsel dengan berbagai macam pilihan. Customer Service Officer Yogya Siliwangi Satari mengatakan display parsel sama seperti tahun lalu yang dikeluarkan memauski bulan puasa. Pilihan dan konsep parselnya pun tak jauh berbeda dari sebelumnya, yakni tetap hemat untuk konsumen. Bisa pilih parsel mulai Rp69 ribuan dengan tujuh varian isi yang tentunya tepat sebagai hantaran di momen spesial. “Masih banyak pilihan parselnya, pengunjung bisa lihat displaynya di depan customer service,” katanya. Pada tema Serba Hemat periode 3-16 Juni 2016 pelanggan Yogya punya banyak kesempatan belanja persiapan Ramadan lebih hemat. Tak hanya kebutuhan pokok tetapi juga berlaku untuk produk lain khas Ramadhan, seperti diskon 20 persen mukena Qatifa, diskon 35 persen peci, diskon 25 persen sarung gajah duduk, diskon 20 persen sarung dan peci Atlas, sajadah serta sarung Mangga. Untuk perabot rumah rumah tangga ada harga hemat aneka magic com dan diskon peralatan masak. Antusias belanja jelang Ramadan cukup terlihat terutama untuk produk makanan cepat saji, seperti sarden, nugget dan mi instan. Tak ketinggalan produk fresh (sayuran) Yogya memberi diskon 15 persen hingga 9 Juni 2016, meliputi blewah, apel red del washington, jeruk lemon impor, jagung manis, kolang-kaling, bunga kol, bawang premium serta greenfresh (semua varian cabai dan timun acar). “Untuk produk supermarket Ramadan kami juga punya display di depan, seperti kurma dan buah-buahan,” ujarnya. Satari menambahkan, kumpul poin masih berlangsung. Konsumen bisa menukarkan 30 poin dengan minyak goreng Filma atau Sunlight dan tas lipat dengan 60 poin dobel bonus. Dengan trafik yang lebih tinggi Yogya berkomitmen menjaga ketersediaan stok untuk memenuhi kebutuhan belanja konsumen, khususnya selama Ramadan dan Lebaran. “Kami masih didukung pula program reguler seperti Serba Hemat dan Harga Heran setiap weekend,” imbuhnya. (tta)  

Tags :
Kategori :

Terkait