Tampil dengan Kapasitas Lebih Besar, Pawon Solo Ny Inge Cocok Buat Buka Bersama Keluarga

Sabtu 18-06-2016,15:34 WIB
Reporter : Harry Hidayat
Editor : Harry Hidayat

CIREBON - Dibuka pada tahun 2014, kini Pawon Solo Ny Inge telah membuka cabang baru di Jl Ir Haji Juanda No 152-153, Kedawung, Kabupaten Cirebon. Rumah makan yang menyajikan berbagai menu racikan khas dapur kota kuliner Solo yang sangat otentik tersebut hadir dengan konsep tempat yang berbeda dengan sebelumnya. Kevin Septian selaku owner Pawon Solo Ny Inge mengatakan, cabang baru ini lebih luas daripada yang sebelumnya. Jika Pawon Solo Ny Inge yang berada di Siliwangi hanya bisa menampung 50 orang, di cabang baru ini bisa menampung lebih dari 200 orang. Selain itu, konsep yang diusung di cabang baru ini juga berbeda dari sebelumnya. \"Kalau di Siliwangi nuansa rumahnya sangat kental, di sini bisa untuk tempat makan dengan keluarga besar atau bahkan kolega dalam kapasitas yang lebih banyak,\" ungkapnya. Dengan menghadirkan cabang baru yang lebih besar, pihaknya berharap ini bisa menjadi pilihan tempat untuk mengadakan acara buka bersama dengan keluarga besar atau kolega dengan jumlah yang banyak. Apalagi di bulan Ramadan ini, Pawon Solo Ny Inge juga meluncurkan pilihan menu paket makan murah yang hanya dibanderol dengan harga Rp18 ribu saja. \"Spesial untuk Ramadan ini, kami menyediakan paket murah dengan menu pilihan paket ayam kremes dan paket ayam penyet,\" jelasnya. Selain kedua menu pilihan tersebut, beragam macam menu khas Solo pun tersedia. Salah satu yang menjadi favorit pengunjung adalah Selat Solo dan nasi pecel komplit yang dibanderol dengan harga Rp20 ribu. Dilengkapi dengan area parkir, tempat yang luas dan nyaman, serta musala, tempat ini semakin pas untuk dijadikan tempat berbuka bersama dengan keluarga. (apr/adv)

Tags :
Kategori :

Terkait