KEJAKSAN- PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 3 Cirebon membuka loket baru di Stasiun Besar Cirebon Kejaksan, Jumat (3/8). Pembukaan loket tersebut merupakan inovasi untuk memberi kenyamanan kepada calon penumpang, agar lebih mudah mengakses pembelian tiket KA.
Loket tersebut ada di bagian samping kiri halaman depan stasiun. Manajer Humas PT KAI Daop 3 Cirebon, Sumarsono menjelaskan, pembuatan loket program terbaru PT KAI Daop 3 dan Stasiun Besar Cirebon Kejaksan guna memudahkan layanan tiket bagi calon penumpang. Juga sebagai sarana mempercantik tata ruang stasiun. \"Ini sudah lama diprogramkan dan hari ini (kemarin, red) baru bisa dipergunakan,\" katanya.
Pria asal Semarang itu mengungkapkan, tempat penjualan tiket sebelumnya di dalam stasiun, akan dibongkar menjadi tempat menunggu calon penumpang KA. Ditargetkan pembangunan selesai sebelum H-7 Lebaran. \"Tempat loket yang dulu akan dibongkar dan dijadikan tempat menunggu penumpang sebelum berangkat,\" tuturnya.
Sumarsono menyebutkan untuk makin memudahkan calon penumpang, pesan tiket bisa lewat internet reservation. Itu layanan terbaru pemesanan dan pembelian tiket KA melalui internet di website http://www.kereta-api.co.id yang bisa diakses per 3 Agustus 2012.
Diterangkan, lewat layanan internet reservation calon penumpang dapat memilih KA sesuai jadwal perjalanan yang diinginkan. Setelah mengisi data diri, pelanggan akan mendapat kode booking yang dapat dibayar melalui ATM (Bank Mandiri, BRI, BNI, BCA, BII, CIMB Niaga, Panin, BPR-KS, BPD DIY), minimarket Alfamart, BCA Klik pay dan menggunakan kartu kredit VISA atau Master Card. \"Kode pembayaran dapat ditukar dengan tiket KA di loket stasiun,\" tuturnya.
Namun layanan internet tersebut untuk sementara hanya melayani pembelian tiket KA kelas Eksekutif, Bisnis, dan Ekonomi AC di wilayah Jawa, Sumatera Utara serta Sumatera Selatan. Internet reservation merupakan perluasan channel distribusi penjualan tiket oleh PT KAI selain melalui contact center 121, Railcard dan Railbox. \"Ini merupakan layanan tanpa batas waktu. Silahkan mencoba,\" saran Sumarsono. (aff)