Petani Sumberjaya Sulit Mencari Benih Padi

Jumat 04-11-2016,04:00 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

MAJALENGKA - Para petani di Desa Cidenok Kecamatan Sumberjaya mengaku kesulitan mencari benih padi. Padahal benih padi sangat dibutuhkan para petani mengingat sudah memasuki musim tanam pertama. Menurutnya, kondisi ini terjadi sejak tiga pekan yang lalu. Dirinya bersama petani lain di desa tersebut kelimpungan mencari benih padi sampai ke daerah Cirebon. Imbasnya, sebagian petani telat menanam padi, dan jika lahan dibiarkan tidak ditanami akan merugikan para petani . Sulitnya mencari kebutuhan pertanian memang sering terjadi setiap memasuki masa tanam. Belum lagi sulit mendapatkan pupuk urea bersubsidi. “Padahal beberapa tahun sebelumnya jarang sekali terjadi (kelangkaan, red) ketika memasuki musim tanam baik saat kemarau maupun hujan,” keluh Atna (52, petani Ciodenok. Petani lainnya, Junaedi (46) berharap tidak ada spekulan yang sengaja memanfaatkan hal itu. Kondisi saat ni jelas akan memengaruhi kualitas dan kuantitas hasil panen mendatang. Mereka mengaku sudah biasa menghadapi berbagai persoalan yang menimpa tanaman.  “Tapi jika pupuk bersubsidi sampai benih sulit dicari, jelas akan memengaruhi ketahanan pangan baik di desa maupun kabupaten,” tandasnya. (ono)    

Tags :
Kategori :

Terkait