JAKARTA- Indonesia dipastikan kehilangan dua bek andalan pada laga leg pertama semifinal Piala AFF 2016, Sabtu (3/12) depan. Fachrudin Aryanto dan Yanto Basna bisa tak bisa turun karena hukuman akumulasi kartu. Asisten pelatih Wolfgang Pikal menyebut, opsi-opsi tanpa dua pemain tersebut pasti akan disiapkan dalam sesi latihan Selasa (29/11) sore di Stadion Pakansari, Bogor. \"Tidak masalah, kami masih ada pemain lain. Nanti dimatangkan dalam latihan,\" katanya, enin (28/11) malam. Di sisi lain, fullback Timnas, Abduh Lestaluhu menilai pelatih Alfred Riedl pasti sudah menyiapkan komposisi alternatif. Sebab, di belakang masih ada stok pemain yang bisa diturunkan sebagai pengganti. Mereka itu seperti Hansamu Yama, Gunawan Dwi Cahyo, sampai Manahati Lestussen. \"Tidak ada masalah (tanpa Basna-Fachrudin,red) peman pelapis juga bagus, ada Gunawan, Hansamu, Manahati. Kami tinggal membiasakan diri saja, saat latihan,\" tandasnya. (dkk/jpnn)
Tanpa Fachrudin-Basna, Tiga Pemain Ini Disiapkan
Selasa 29-11-2016,11:00 WIB
Editor : Dian Arief Setiawan
Kategori :