KUNINGAN- Hingga akhir Maret, ratusan remaja sudah mendaftar menjadi polisi melalui panitia pendaftaran di Mapolres Kuningan. Dari ratusan yang mendaftar, mayoritas memilih jalur bintara, yakni sebanyak 253 pelamar. Untuk tamtama tercatat 26 remaja putra dan putri. Sedangkan yang memilih mendaftar ke Akademi Kepolisian atau (Akpol) tidak terlalu banyak yakni hanya 14 orang. Dari pantauan wartawan di lapangan, para pendaftar yang mengenakan baju putih dan celana hitam, duduk rapi di kursi yang sudah disediakan. Mereka antre untuk dipanggil oleh petugas penerima lamaran. Tiga petugas dengan sabar melayani par remaja yang tengah mendaftar. Di ujung meja nampak tumpukan berkas para pelamar yang sudah mendaftar beberapa waktu sebelumnya. Petugas panitia penerimaan anggota Polri dengan teliti memeriksa setiap berkas yang dibawa para pelamar. Selain putra, beberapa remaja putri juga mendaftar menjadi Polwan. Berbeda dengan sebelumnya, kali ini penerimaan anggota Polwan mengalami penurunan. Bripda D Prasetyo, panitia penerimaan pendaftaran dari Bagian Sumda Polres Kuningan mengatakan lowongan untuk menjadi polwan (polisi wanita), kuotanya menurun dibanding sebelumnya. “Sekarang banyak penerimaan polki atau polisi laki-laki. Untuk polwan tidak banyak. Pendaftar remaja putri yang ingin menjadi polwan juga tidak sebanyak beberapa waktu lalu,” terang Prasetyo kepada Radar di sela penerimaan pendaftaran, kemarin (31/3). Dia juga menjelaskan, untuk dalam penerimaan anggota Polri tahun 2017 dari Bintara se Indonesia dibutuhkan sebanyak 10.150 orang, kemudian Tamtama Brimob dan Pol Air sebanyak 500, dan Akpol 275 orang. “Ini untuk se Indonesia. Kami di sini hanya menerima pendaftaran saja. Untuk seleksinya ada panitia lainnya. Sudah ratusan yang mendaftar. Mungkin akan terus bertambah mengingat jeda penerimaan lamaran masih cukup lama, sampai 15 April,” paparnya. Kemudian untuk syarat-syarat pendaftaran, lanjut Prasetyo, ada perbedaan. Antara lain tinggi badan bagi calon bintara polki yakni 165 dan polwan 160. Untuk bintara musik tinggi badan pendaftar laki-laki harus 163. Sedangkan Bintara TI 160/155. “Penerimaan bintara itu ada untuk musik, TI dan umum. Lalu umur pendaftar juga minimal 17 tahun dan maksimal 21 tahun untuk bintara. Begitu juga untuk tamtama sudah ditetapkan persyaratannya,” katanya. (ags)
Kuota untuk Polwan Turun, Pendaftaran hingga 15 April 2017
Sabtu 01-04-2017,20:05 WIB
Editor : Dian Arief Setiawan
Kategori :