Alumni ITB Dorong Percepatan Pembangunan Metropolitan Cirebon Raya

Jumat 19-05-2017,21:35 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

CIREBON - Koperasi Ganesha Mitra CIMK dan Ikatan Alumni ITB Jabar CIMK (Ciayumajakuning) akan menyelenggarakan seminar dan lokakarya nasional yang bertajuk “Metropolitan Cirebon Raya”. Ketua Panitia Vidia Ekawati didampingi Bambang Setiawan mengatakan, rencana acara seminar akan dihelat pada 20 Mei 2017, di Ballroom Hotel Prima Cirebon Kota Cirebon sekitar pukul 08.00. \"Acara ini diperkirakan akan dihadiri 400 peserta dari berbagai daerah dan mengundang tokoh penting untuk mengupas rencana kebijakan dan pengembangan terkini terkait Metropolitan Cirebon Raya,\" ungkap Vidia Ekawati saat preskon di Kantor Ganesha Mitra CIMK di Kompleks Hotel Radiant Kecamatan Beber, Kamis (19/5). Dijelaskan Vidia, diantara narasumber yang akan hadir adalah Ir Johnny Patta MURP PhD. dari Tim WJP MDM Bappeda Provnsi Jabar dan Virda Dimas Ekaputra yang merupakan Direktur Utama PT Bandar Udara Internasional Jawa Barat. Lebih lanjut, dikatakan Vidia, agenda semniar ini untuk mengaklerasi pemerintah dan pengusaha sehingga terciptanya daya dukung wilayah dan SDM untuk menghadapi Metropolitan Cirebon Raya. \"Acara ini diadakan sebagai media sosialisasi dan kolaborasi antara beberapa elemen pembangunan, seperti pemerintah provinsi, kabupaten/kota, dan sektor swasta sehingga bisa bersinergi untuk membangun Metropolitan Cirebon Raya melalui pariwisata dan industri kreatif,\" kata Vidia Di akhir acara nanti, katanya, dilakukan pernyataan deklarasi sebagai bentuk keseriusan dan komitmen Koperasi Ganesha Mitra CIMK (KGMC) IA-ITB CIMK untuk membangun kawasan Ciayumajakuning sehingga kawasan ini menjadi pusat pertumbuhan ekonomi baru di Jawa Barat dan menjadi Pusat Kegiatan Nasional (PKN). (cecep)

Tags :
Kategori :

Terkait