CIREBON - Banyak hadirnya pertamini di berbagai sudut kota Cirebon memang banyak membantu. Khususnya di wilayah yang jarak antara SPBU dan tempat tinggal cukup jauh. Tapi belakangan, tak jauh dari SPBU pun bisa ada Pertamini. Bisnis bensin eceran ini banyak dilirik karena modalnya juga tak perlu terlalu besar. Punya Rp11 juta, bisa langsung jualan. “Modal itu buat beli box Pertamini. Itu bukan dari pertamina SPBU ya,” ujar H Edi, pemilik Pertamini di Jl Ciremai Giri, Perumnas, Kota Cirebon. Menurutnya, Pertamini ini tidak ada hubungannya dengan Pertamina. Sebetulnya sama dengan penjual bensin botol eceran. Bedanya mereka menggunakan alat otomatis seperti yang ada di SPBU. “Ada meteran literan dan harganya di sana, jadi seperti SPBU versi kecil,\" terangnya. Edi mengungkapkan, bisnis Pertamini ini bisa jadi sampingan. Dalam sehari, ia mampu menjual 50 liter bensin. Padahal lapaknya mulai buka pukul 06.00 pagi hingga sore hari. Bila di akhir pekan, penjualan bensinnya bertambah jadi 80 liter. Sehingga setiap harinya ia rutin membeli bensin 50 liter untuk stok Pertamini. Lapak miliknya yang berada di Ciremai Giri itu memang strategis. Tepat di jalur ramai kendaraan meski lokasinya di dalam gang. Edi melihat hal itu sebagai peluang, karena konsumennya juga bukan mobil melainkan sepeda motor. Untuk pembelian Pertalite, dia mengaku membeli ke SPBU terdekat. Karena tak punya izin khusus, setiap hari dibatasi 50 liter. Edi yang menjual bensin pertalite itu membeli bensin di SPBU dengan harga normal. Kemudian ia jual kembali Rp9 ribu. Meski harga yang dijualnya itu terpaut jauh dari harga normal SPBU, rupanya konsumen tak menyoal. Rata-rata mereka yang membeli merupakan orang-orang yang tempat tinggalnya dekat dengan Pertamini. \"Kita jual dengan harga sama dengan pertamini yang lainnya,\" paparnya. (novrila mayang)
Punya Rp11 Juta, Langsung Bisa Buka Pertamini
Sabtu 08-07-2017,12:05 WIB
Editor : Dian Arief Setiawan
Kategori :