Pemdes Gadel Gelontorkan Dana Desa untuk Benahi Jembatan Usaha Tani

Minggu 27-08-2017,19:05 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

INDRAMAYU- Pemerintah Desa Gadel, Kecamatan Tukdana membangun jembatan usaha tani (JUT) di Blok Retok sepanjang 4,2 Meter dan lebar 2 meter dengan menggunakan Dana Desa Tahun 2017 sebesar Rp71 juta.  Pasalnya Jembatan usaha tani (JUT) sangat berperan dalam memperlancar aktivitas pertanian di desa. Dikatakan, Kuwu Gadel, Tasma perbaikan jembatan usaha tani merupakan langkah pemerintah desa untuk mengoptimalkan wilayah pertanian di Desa Gadel. Mengingat, 60 persen wilayahnya merupakan area pertanian. Sehingga diperlukan uupaya pembenahan infrastruktur pertanian untuk menunjang aktivitas warga. “Masih butuh banyak pembenahan di sektor pertanian ini. Dan ini sedang terus kami lakukan,” ujarnya. Selain jembatan usaha tani, dilakuakn juga pembenahan saluran irigasi dan jalan pertanian. “Karena petani juga butuh akses jalan yang baik termasuk juga jembatan saat mengangkut hasil panennya. Selama ini petani tak dapat mengangkut hasil panennya karena kondisi jalan dan jembatan rusak,” ujarnya. Tokoh masyarakat setempat, Abu (34) mengatakan pembenahan sektor pertanian memang sedang gencar dilakukan pemerintah. Hal ini, kata dia, berpotensi mempercepat pertumbuhan ekomi masyarakat. “Selama ini warga Gadel ketika ingin tanam ataupun panen sering kewalahan terlebih ketika musim hujan. Jalan becek, licin berbatu,” ungkapnya. (oni)    

Tags :
Kategori :

Terkait