Demokrat Minta Subur Serius

Selasa 20-11-2012,09:52 WIB
Reporter : Dedi Darmawan
Editor : Dedi Darmawan

KEJAKSAN- Meski Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) DPC Partai Gerindra, Subur Karsa  membelot dengan mendukung pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota, Drs Ano Sutrisno-Drs Nasrudin Azis SH, akan tetapi hingga saat ini internal Partai Demokrat belum melihat keseriusan Subur Karsa memenangkan Ano Azis. Ketua Bapilu DPC Partai Demokrat, Achmad Sofyan, mendesak kepada Subur Karsa Cs untuk membuktikan diri memenangkan Ano-Azis. Karena hingga saat ini belum ada  kinerja yang konkret. “Subur Karsa harus bisa membuktikan mampu memenangkan Ano-Azis,” tegas Sofyan. Tidak hanya itu, pria berkacamata ini bahkan sangat berharap Subur Karsa Cs di pecat dari partainya, karena Partai Demokrat siap menampung, dan siap untuk dijadikan anggota Bapilu Partai Demokrat. Baginya, Subur adalah sosok potensial  dan mampu membeirkan warna dalam partai politik. “Silahkan saja Gerindra memecatnya, kami siap menampungnya dan dia akan saya jadikan anak buah saya di Bapilu,” tandasnya. Sementara itu, Ketua DPC Partai Gerindra Kota Cirebon, H Eman Sulaeman mengatakan, sikap yang ditunjukkan Subur Karsa mendukung Ano-Azis tidak dikordinasikan dengan dirinya sebagai ketua DPC. Nanti, kalau DPD Partai Gerindra Jabar mengetahui ini, maka akan ada sangsi. “Tapi saya sebagai ketua tidak akan menanggapi,” kata Eman. (abd)

Tags :
Kategori :

Terkait