Panitia Siapkan 85 Soal Tes Tulis dan Wawancara Bagi Calon Kuwu

Jumat 29-09-2017,15:31 WIB
Reporter : Dedi Haryadi
Editor : Dedi Haryadi

INDRAMAYU –Jumlah bakal calon kuwu yang mendaftar dalam pemilihan kuwu serentak 2017 membeludak. Salah satu penyebabnya adalah tidak adanya biaya pendaftaran alias gratis. Berdasarkan data Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Indramayu, ada 215 balon kuwu dari 15 kecamatan yang harus mengikuti seleksi akademik. “Berdasarkan pasal 3 ayat (7) Peraturan Bupati Nomor 25 Tahun 2017 tentang pelaksanaan Peraturan Daerah Kabupaten Indramayu Nomor 5 Tahun 2017 tentang Penyelenggaraan Pemilihan Kuwu, bahwa dalam hal terdapat lebih dari 5 (lima) bakal calon kuwu, panitia pemilihan kuwu tingkat kabupaten melakukan seleksi tambahan dengan menggunakan kriteria pengalaman bekerja di lembaga pemerintahan, tingkat pendidikan, usia dan persyaratan lain yang ditetapkan Bupati,” tegas Kepala DPMD Kabupaten Indramayu, DR Dudung Indra Ariska SH MH, saat sosialisasi tentang pelaksanaan seleksi tambahan bagi bakal calon (balon) kepala desa/kuwu. Dudung pada kesempatan itu juga menjelaskan tentang teknis pelaksanaan seleksi akademik, termasuk kisi-kisi, materi maupun metode soal. Dikatakan dalam seleksi nanti ada 75 soal tes tertulis dan 5-10 soal untuk wawancara. Adapun materi soal terdiri dari pengetahuan umum, wawasan kebangsaan, Pancasila, hingga visi misi balon kuwu. Sementara tim seleksi merupakan akademisi yang dipimpin oleh Rektor Unwir, DR Ujang Suratno SH MSi. Dudung juga menegaskan dalam seleksi tambahan ini panitia benar-benar professional dan tidak main-main. Karena hal ini sangat menentukan kualitas seorang kuwu. “Saya juga berharap kepada balon kuwu yang hanya berpendidikan SMP agar jangan pesimis, dan mereka yang memiliki ijazah sarjana jangan terlalu  pede. Karena selain nilai akademis, ada penilaian lain seperti strata pendidikan, pengalaman kerja di pemerintahan, dan usia,” ujar Dudung. Kabid Pemberdayaan Masyarakat Desa, Suleman SE MM menambahkan, pelaksanaan seleksi akademik bagi balon kuwu akan dilaksanakan tanggal 2-3  Oktober 2017, di Aula Universitas Wiralodra. (kom)

Tags :
Kategori :

Terkait