Hati-Hati Begal, Polisi Pasang Spanduk Imbauan di Perbatasan Susukan-Indramayu

Kamis 30-11-2017,11:31 WIB
Reporter : Dedi Haryadi
Editor : Dedi Haryadi

CIREBON-Maraknya pembegalan di sepanjang jalur pantura Cirebon-Indramayu membuat kepolisian sigap melakukan antisipasi. Salah satunya adalah memasang spanduk imbauan, meminta warga selalu waspada saat melintasi jalur pantura. Spanduk itu terpasang di beberapa titik rawan tindak kejahatan. Selain spanduk, polisi juga akan melakukan patroli secara rutin, terutama malam hari. “Ya kita akan tingkatkan patroli malam. Karena malam itu termasuk paling rawan. Petugas yang sebar juga tidak berseragam polisi, bisa melakukan penyamaran,” terang Kapolres Cirebon AKBP Risto Samodra. Pihaknya juga akan memperbanyak tim khusus untuk  melaksanakan tugas pengejaran atau antisipasi tindak kejahatan di wilayah Kabupaten Cirebon. “Dan kami akan ambil tindakan tegas yang terukur. Yang sudah sangat meresahkan, termasuk begal di pantura itu, sudah pasti kami tindak tegas. Pasukan terus disebar,” tandas kapolres. (arn)  

Tags :
Kategori :

Terkait