Tingkatkan Mutu Pelayanan, RSUD ’45 Dinilai Komisi Akreditasi Rumah Sakit

Kamis 30-11-2017,23:15 WIB
Reporter : Dian Arief Setiawan
Editor : Dian Arief Setiawan

KUNINGAN –Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) ’45 Kuningan dinilai Tim Surveior dari Komisi Akreditasi Rumah Sakit, Selasa lalu. Penilaian dilakukan dalam rangka peningkatan mutu dan kualitas rumah sakit dalam pelayanan terhadap masyarakat. Saat penilaian berlangsung, Direktur RSUD ’45 dr Hj Titin Suhartini MM, Wakil Direktur Keuangan dan Umum Apip Purnama Hadi SSos MSi MM dan dr Asep Hermana MKes, Wakil Direktur Pelayanan menyambut kedatangan tim survei. Bahkan pegawai RSUD ’45 ambil bagian saat apel pagi sebelum penilaian dilangsungkan. Bupati H Acep Purnama SH MH datang langsung ke RSUD ’45 untuk menyaksikan proses akreditasi. Selain bupati, Sekda Drs H Yosep Setiawan MSi, Kepala Inspektorat Drs H Kamil Ganda Permadi MM, dan Kepala BPKAD Drs Apang Suparman MSi nampak hadir. Bupati menyambut baik digelarnya acara Survei Akreditasi Versi 2012 RSUD ’45 Kuningan yang dilakukan Tim Survei dari Komisi Akreditasi Rumah Sakit. “Akreditasi rumah sakit adalah pengakuan yang diberikan oleh Kementerian Kesehatan melalui Komisi Akreditasi Rumah Sakit, terhadap rumah sakit yang telah memenuhi standar yang ditetapkan,” papar Bupati Acep kepada awak media, Rabu (29/11). Menurut dia, akreditasi rumah sakit memiliki tujuan yakni untuk pembinaan, peningkatan mutu dan kinerja, melalui perbaikan yang berkesinambungan terhadap sistem menajemen mutu dan sistem penyelenggaraan program pelayanan, serta penerapan manajemen risiko. “Jadi, hal itu bisa tercapai apabila seluruh komponen rumah sakit mulai dari unsur manajemen dan tenaga medis rumah sakit, serta seluruh pegawai RSUD ’45 Kuningan konsisten dan berkelanjutan memberikan pelayanan yang berkualitas sesuai standar,” pintanya. Bupati Acep berharap, agar seluruh komponen RSUD ’45 mulai dari jajaran direksi hingga ke tingkat di bawahnya bisa memberikan pelayanan bermutu kepada masyarakat. “Dengan gerak dan langkah para dokter, para medis serta nonmedis lainnya yang senada seirama, insya Allah akreditasi bintang lima ada pada genggaman kita. Tentu ini sebuah kebanggaan bagi pemerintah daerah maupun masyarakat jika akhirnya RSUD ’45 ini bisa meraih bintang lima. Dengan begitu, maka pelayanan kepada masyarakat juga akan lebih meningkat lagi,” katanya. Sebagai kepala daerah yang konsen terhadap berbagai program pembangunan, Bupati Acep mendambakan, agar masyarakat Kabupaten Kuningan yang membutuhkan pelayan kesehatan bisa terlayani oleh rumah sakit yang terakreditasi dengan predikat bintang lima. “Saya berharap tim survei akreditasi dapat menghantarkan perjuangan kami pemerintah daerah, untuk mewujudkan rumah sakit bermutu dan pilihan utama masyarakat,” harap Acep. Sementara Direktur RSUD ’45 dr Hj Titin Suhartini MM melalui Wadir Keuangan dan Umum Apip Purnama Hadi SSos MSi MM mengaku yakin jika RSUD ’45 bisa lolos dan mendapatkan bintang lima. Sebab, selama ini pihaknya terus berusaha melakukan pembenahan dan peningkatan mutu pelayanan. “RSUD ’45 tanpa henti terus melakukan inovasi dalam pelayanan kepada masyarakat. karena itu, kami sangat optimistis jika bintang lima bisa diraih setelah tim melakukan penilaian langsung ke lapangan,” tukasnya. (ags)

Tags :
Kategori :

Terkait