111 SMP di Indramayu Siap UNBK

Selasa 13-02-2018,04:05 WIB
Reporter : Husain Ali
Editor : Husain Ali

INDRAMAYU - Seluruh SMP di Kabupaten Indramayu siap untuk menyelenggarakan pelaksanaan ujian nasional berbasis komputer (UNBK) yang dijadwalkan pada 23 hingga 26 April mendatang. Dinas Pendidikan Kabupaten Indramayu menegaskan persiapan utnuk melancarkan pelaksanaan UNBK sudah dilakukan. Kepala Seksi Kurikulum dan Peserta Didik SMP Dinas Pendidikan Indramayu, Supardo menyebutkan, sebanyak 111 SMP negeri dan swasta siap melaksanakan UNBK. Sementara sisanya 86 sekolah masih melaksanakan ujian nasional manual. “Ada 41 SMP negeri dan swasta yang mengadakan UNBK secara mandiri. Sementara sisanya menumpang ke SMA atau SMK terdekat yang sudah mempunyai fasilitas komputer untuk melaksanakan UNBK,” ujarnya. Supardo mengatakan, pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan Balai Pelayanan dan Pengawasan Pendidikan (BP3) wilayah 5 yang ada di Cirebon agar UNBK di Indramayu bisa dilaksanakan dengan lancar. “Kami mendiskusikan antara kepala SMP dan SMA/SMK untuk membantu teman-teman SMP Negeri dan Swasta yang akan melaksanakan UNBK karena ini termasuk program pemerintah pusat,” jelasnya. Lebih lanjut Supardo mengatakan, meski sudah menumpang ke SMA, namun masih saja ada sekolah yang melakukan ujian nasional berbasis kertas dan pensil. Pasalnya kondisi sekolah itu jauh dari SMA/SMK sehingga kesulitan untuk menumpang mengikuti UNBK. Jika dibandingkan dengan tahun lalu, Supardo mengatakan, jumlah sekolah yang mengadakan UNBK terus meningkat. Di tahun 2016, kata dia, hanya ada 1 SMP yang menyelenggarakan UNBK. Kemudian di tahun 2017, jumlahnya meningkat menjadi 52 SMP. “Dan sekarang sudah 111. Ini jelas jadi kemajuan yang signifikan,” lanjut dia. Mengacu pada pemerintah pusat, untuk SMP minimalnya 75 persen melaksanaan UNBK. Untuk Indramayu sendiri, persiapan terus digeber agar bisa memenuhi target itu. “Keinginan kami tahun depan semua SMP negeri maupun swasta bisa 100 persen Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK),” tandasnya. (gun)

Tags :
Kategori :

Terkait