Tabung Gas Meledak, Rumah Makan di Jl Kartini Kota Cirebon Terbakar

Selasa 27-02-2018,21:29 WIB
Reporter : Husain Ali
Editor : Husain Ali

CIREBON - Rumah makan I’Am Geprek Bensu di Jalan Raya Kartini, Kelurahan Kekasan, Kecamatan Kejaksan, Kota Cirebon, terbakar, Selasa (27/2). Akibatnya lima orang karyawan mengalami luka bakar. Diduga penyebabnya sebuah tabung gas elpigi seberat 12 Kg bocor dan meledak di dalam dapur. Berdasarkan data yang dihimpun Radar Cirebon, kejadian bermula saat salah satu karyawan hendak mengganti gas elpigi, tiba-tiba tabung bocor. Karena panik tabung gas itu dimasukkan ke kamar mandi agar tidak menimbulkan ledakan. Akan tetapi, tindakan itu tabung terus mengeluarkan gas. Sehingga menimbulkan ledakan yang membuat sejumlah karyawan terpental. Namun, dalam kejadian itu tidak sampai menelan korban jiwa, hanya luka-luka dan langsung dilarikan ke rumah sakit Sumber Kasih. “Awalnya saya tidak tahu persis, tapi saat saya sedang di ruang depan, karyawan yang berada di dalam dapur teriak gas bocor. Itu membuat kita semua panik berhamburan keluar menyelamatkan diri,\" kata Indah, salah satu karyawan. (arn)

Tags :
Kategori :

Terkait