CIREBON-Forum Silaturahmi Keraton se-Nusantara (FSKN) mengoptimalkan potensi maritim Indonesia dengan menjalin nota kesepahaman (MoU) dengan pemerintah. Ketua Umum FSKN Sultan Sepuh XIV PRA Arief Natadiningrat mengatakan, terkait dengan nota kesepahaman ini, Presiden RI Joko Widodo ingin menyampaikan bahwa kebudayaan itu sangat penting karena merupakan jati diri suatu bangsa. \"Salah satu budaya dalam hal ini adalah keraton. Di sini keraton terlibat pada program pemerintah,\" ujarnya usai penandatanganan nota kesepahaman di Wisma Boga Sukoharjo, Jawa Tengah, Jumat (13/4) lalu.
FSKN Siap Optimalkan Potensi Wisata Maritim
Minggu 15-04-2018,13:31 WIB
Editor : Dedi Haryadi
Kategori :