Atletico Madrid vs Arsenal, Terjal seperti Final

Kamis 03-05-2018,19:09 WIB
Reporter : Husain Ali
Editor : Husain Ali

MADRID –  Trofi Liga Europa adalah satu-satunya harapan bagi Atletico Madrid dan Arsenal untuk meraih gelar. So, atmosfer laga leg kedua semifinal di Wanda Metropolitano dini hari nanti WIB pun serasa partai final. Maklum, keduanya sama-sama belum nyaman seiring hasil imbang 1-1 pada leg pertama di Emirates pekan lalu (27/4). Atleti -julukan Atletico- mungkin lebih aman. Sebab, mereka hanya butuh hasil imbang tanpa gol untuk mengamankan tiket final. Sebaliknya, The Gunners -sebutan Arsenal- harus menang atau minimal bisa memaksakan seri lebih dari satu gol (2-2, 3-3 dan seterusnya) untuk bisa lolos. Nah, karena atmosfernya seperti laga final, penggawa kedua tim bakal bermain habis-habisan. Terutama mereka yang diisukan bakal hengkang. Antoine Griezmann misalnya. Bomber Atleti yang akrab disapa Grizzi itu sedang galau. Pasalnya, tawaran menggiurkan dari Barcelona dan Manchester United terus menghampirinya. Itu sebabnya, Grizzi masih mengabaikan tawaran perpanjangan kontrak yang ditawarkan manajemen.  Padahal, deadline perpanjangan itu berakhir 30 April lalu. Namun, Grizzi sadar, lolos ke final dan membawa Atleti meraih trofi Liga Europa bakal menaikkan nilai jualnya.  Itu sebabnya, dia belum merespons godaan yang menghampirinya. \'\'Kami tidak tahu apa pun (mengenai masa depan Grizzi, red). Bahkan dia sendiri pun sama. Hanya, kami semua menginginkan dia bertahan untuk waktu yang lama dan memberi kami lebih banyak lagi hal positif,\'\' kata bek Atleti Diego Godin seperti dilansir El Desmarque.

Tags :
Kategori :

Terkait