Polres Majalengka Bersihkan Sejumlah Masjid

Jumat 11-05-2018,15:30 WIB
Reporter : Dedi Haryadi
Editor : Dedi Haryadi

MAJALENGKA- Sebagai bentuk kepedulian terhadap kebersihan dan jelang Ramadan, juga menyambut HUT Bhayangkara ke-72, jajaran Polres Majalengka melaksanakan kegiatan bakti sosial membersihkan lingkungan sejumlah Masjid yang ada di Wilayah Kabupaten Majalengka, Jumat (11/5). Kegiatan tersebut dipimpin langsung Kapolres Majalengka AKBP Noviana Tursanurohmad SIk MSi diikuti para kabag, kasat, serta seluruh anggota Polres Majalengka. Kegiatan bakti sosial membersihkan lingkungan Masjid disambut baik sejumlah takmir Masjid Agung Al Imam Majalengka, Mesjid Tonjong dan Masjid Jami Al-Falah Kecamatan Cigasong. Mereka mengucapkan terimakasih atas kegiatan yang di lakukan oleh anggota Polres Majalengka. Dalam kesempatan itu juga Kapolres Majalengka AKBP Noviana Tursanurohmad SIk MSi memberikan berupa tong sampah untuk masjid. Kapolres  Majalengka AKBP Noviana Tursanurohmad SIk MSi mengatakan, kegiatan bersih masjid tersebut bertujuan bukan hanya menjaga kebersihan, namun sebagai sarana untuk bersilaturahmi kepada tokoh Agama. “Dengan kegiatan ini saya berharap jalinan silaturahmi antara Polisi dengan masyarakat makin erat dan tokoh agama ikut berperan aktif dalam menjaga situasi aman dan damai khususnya menjelang pilkada di Majalengka.Kegiatan ini juga selain menyambut Ramadan, tapi juga memperingati HUT Bhayangkara ke-72,” ujarnya. (rdh)

Tags :
Kategori :

Terkait