Ini Loh Penyebab Kemacetan di Jalan Cipto

Minggu 10-06-2018,15:00 WIB
Reporter : Dedi Haryadi
Editor : Dedi Haryadi

CIREBON-Memasuki libur Lebaran, masyarakat mulai memadati pusat perbelanjaan. Hal tersebut terlihat sejak Sabtu (9/6). Dampak dari banyaknya warga menuju mal, kepadatan kendaraan membuat kemacetan di beberapa titik terutama pusat perbelanjaan, salah satunya di Jalan Cipto. Ruas jalan utama di dalam Kota Cirebon dipenuhi kendaraan mulai dari CSB dan Transmart mengular hingga Gunungsari . Bahkan kemacetan kendaraan sampai menutupi jalur ke arah Grage Mall. Petugas kepolisian dengan sigap beruapaya mengurai kemacetan dalam kota itu. Yang lebih membuat situasi semakin memburuk adalah sejumlah transportasi online yang terlihat memarkirkan kendaraannya di depan pusat perbelanjaan. Pantauan Radar Cirebon, sejak Jumat (8/6) terlihat sejumlah mobil dengan driver online yang mangkal di depan pusat perbelanjaan yang terletak di Jalan Cipto Mangunkusumo. Didi S (35), salah satu pengunjung mal mengungkapkan, mobil yang parkir di depan mal cukup mengganggu saat mobil pengunjung ingin masuk pusat perbelanjaan. \"Jadi agak macet kalau mau masuk mal,” ujarnya. Selain Didi, Supriadi (40) salah satu pengguna jalan berharap pihak mal dan SKPD terkait bisa menertibkan parkir di bahu jalan terutama saat libur Lebaran. Hal ini guna memberikan kenyamanan pengguna jalan saat berkendara. “Toh, titik jemput untuk angkutan online sebenarnya sudah ada. Kalau satu dua yang mangkal tak apa, ini beberapa kali sepertinya banyak yang mangkal di depan mal,” tukasnya. (apr/okri)

Tags :
Kategori :

Terkait