Dekat, tapi Bukan Pacar

Minggu 24-02-2013,00:06 WIB
Reporter : Dedi Darmawan
Editor : Dedi Darmawan

Aura Kasih mengaku sudah lebih dari satu tahun didekati oleh seorang pria yang satu profesi dengannya. Namun, pelantun Mari Bercinta dan Malaikat Penggoda ini belum mau membeberkan identitas pria tersebut. \"Ya dekat saja, kita satu PH (production house, red). Karena cocok saja. Satu tahun kali ya. Deket banget, tapi bukan pacar,\" ujar Aura. Sejauh ini, Aura belum terpikir untuk melanjutkan hubungannya ke jenjang yang lebih jauh, meski sudah nyaman dengan pria tersebut. \"Aku sama dia karena ulang tahunnya sama, kayak ada kembaran, tapi sama-sama sibuk dan enak temenan ya,\" ungkapnya. Yang jelas, Aura punya keinginan untuk melanjutkan hubungannya tersebut ke jenjang pernikahan tahun ini. Dengan catatan, semuanya bisa dengan berjalan lancar. “Itu kalau jodoh sih. Kalau nggak, ya next year. Yang penting karir dulu. Kalau sudah mantap deh,\" ucapnya. Ia sengaja tidak mau buru-buru memutuskan untuk menikah karena takut mengalami kegagalan dalam membina rumah tangga. \"Jadi santai, takut di-vorce (cerai, red), mending santai dulu. Yang penting sudah ada satu visi dan misi,\" sambung pemilik nama asli Sanny Aura Syahrani ini. Padahal, orang tua sudah mendesaknya segera punya suami. Orang tua mendamba segera bisa menimang cucu. Apalagi mengingat usianya sudah 24 tahun. Ia dinilai cukup matang untuk melangsungkan pernikahan. \"Aku selalu bilang, kalau sudah merasa jodoh dengan seseorang, aku bisa langsung married. Kalau perlu nggak pakai pacaran. Tapi kalau belum mau bagaimana? Ya sambil jalan saja,\" tandasnya. Sampai saat ini Aura masih sibuk menjalani syuting sinetron dan promo single barunya. \"Aku dari kapan sampai sekarang nyaman sendiri saja,\" cetusnya. Agar bisa fokus berakting, Aura pun terpaksa menunda rilis album terbarunya. \"Aku selesai syuting dulu, takutnya pending lagi. Makanya selesaiin syuting sinetron dulu, tayang, baru next single dan album,\" ujar Aura. Saat ini Aura menutup pembahasan soal album barunya. Ia sudah meyakinkan diri sendiri agar fokus dulu menyelesaikan kontrak bersama rumah produksi yang menggarap sinetronnya. Beberapa agenda nyanyi masih diterima Aura. Namun bukan masuk studio untuk single ataupun album, melainkan hanya kegiatan off-air saja. Sebenarnya Aura lebih suka berakting atau bernyanyi? \"Dua-duanya seru ya. Tapi mungkin nyanyi lebih seru sih, keluar kota, mengekspresikan sesuatu lewat musik. Kalau sinetron lebih ke akting ya. Nunggu syuting juga seru sih,\" jelasnya tak bisa memilih. (ozi)

Tags :
Kategori :

Terkait