Selamat! 700 Mahasiswa Unswagati Cirebon Diwisuda

Kamis 30-08-2018,17:30 WIB
Reporter : Dedi Haryadi
Editor : Dedi Haryadi

CIREBON-Universitas Swadaya Gunung Jati (Unswagati) Cirebon meluluskan 700 wisudawan/wisudawati pada sidang senat wisuda ke-51 di Auditorium kampus I Jl Pemuda, Kota Cirebon, Kamis (30/8). Sebanyak 700 wisudawan kini resmi menyandang gelar baru sebagai sarjana dan magister. Dari 700 wisudawan tersebut terdiri wisudawan Fakultas Hukum sebanyak 28 orang, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan sebanyak 99 orang, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik sebanyak 198 orang, Fakultas Tekhnik sebanyak 25 orang, Fakultas Pertanian sebanyak 7 orang, Fakultas kedokteran sebanyak 8 orang , Pasca Sarjana sebanyak 29 orang dan 306 orang dari Fakultas Ekonomi. Rektor Unswagati Cirebon Drs Dr H Mukarto Siswoyo MSi kepada radarcirebon.com mengatakan, Unswagati telah meluluskan 28.700 lebih orang dengan bekal akademis keilmuan yang telah teruji. “Mereka sudah bekerja, berkarya dan mengabdi untuk negeri melalui aktifitasnya di berbagai instansi, lembaga maupun organisasi pemerintah maupun swasta di seluruh Indonesia. Puluhan ribu lulusan Unswagati ini turut andil, bahkan mengambil peranan signifikan di berbagai sektor pembangunan negeri ini. Banyak dari mereka yang telah menggapai kesuksesan yang membanggakan,” katanya. Masih menurut Mukarto, Unswagati terus mengusung visi bereputasi, berjejaring, dan berdaya saing. “Unswagati banyak kerja sama dengan universitas terkemuka di dalam maupun luar negeri khususnya dalam penelitian. Hal ini tentu berpengaruh pada kualitas lulusan yang dibekali selain keilmuan juga praktik bagaimana saat mereka terjun di masyarakat,” katanya. Diungkapkannya, Unswagati Cirebon sedang terus berbenah untuk mengejar dan merealisasi dua tujuan untuk tetap dipercaya dan menjaga kepercayaan masyarakat. “ Tujuan pertama peningkatan kualitas melalui 6 pembenahan komponen yakni kualitas SDM, kinerja kelembagaan, kinerja kemahasiswaan, kinerja penelitian dan pengabdian masyarakat, kinerja publikasi ilmiah serta kinerja kerjasama. Kemudian tujuan yang kedua yaitu meningkatkan kualitas output dan outcome. Unswagati berjuang keras agar lulusannya marketable dan diserap secara maksimal di pasar kerja dan berkontribusi positif serta menghasilkan tingginya tingkat kepuasan pengguna lulusan baik pemerintah maupun swasta,” pungkasnya. (rdh)

Tags :
Kategori :

Terkait