ITB Pindahkan 3 Prodi Ini di Kabupaten Cirebon

Sabtu 22-09-2018,16:36 WIB
Reporter : Husain Ali
Editor : Husain Ali

CIREBON - Rektor ITB Prof Dr Ir Kardasah Suryadi DEA membeberkan, akan ada tiga prodi yang dipindahkan semua ke Kabupaten Cirebon pada tahun 2020. Ketiga prodi itu Teknik Informatika (TI), Perencanaan Wilayah dan Kota (PWK), dan Seni Kriya. \"Jadi, kuliah sudah tiga angkatan untuk tiga prodi TI, PWK dan Seni Kriya ditempatkan dulu di Jatinangor. Kita membentuk atmosfer akademik terlebih dahulu. Maka di tahun 2020, direncanakan pindah semua ke Arjawinangun. Tahun 2020 itu, kita rencanakan mahasiswa-mahasiswa sudah kuliah beraktivitas di Cirebon,\" tutur Kardasiah saat penandatanganan naskah hibah tanah dan pinjam pakai bangunan antara Pemkab Cirebon, Kemendikti serta ITB digelar, Jumat (21/9). Kardasah akan bergerak cepat melakukan pembangunan kampus ITB di Arjawinangun. Sementara Asrama Haji Watubelah akan dijadikan sebagai Gedung Rektorat Institute Teknologi Bandung (ITB) Cirebon. Baca: Gedung Rektorat ITB Cirebon di Watubelah Siap Beroperasi Kampus ITB Watubelah Jadi Pusat Penelitian Oseanografi Berkas Tukar Guling Tanah ITB Cirebon Sudah di Gubernur \"Mulai besok sudah sah nih tanah. Hari Senin kita mulai membangun di Arjawinangun. Yang dibangun pertama multi serbaguna, karena bisa dipakai untuk kuliah, seminar dan berbagai macam aktivitas lainnya,\" ungkapnya. Namun menurut Kardasah, untuk awal-awal ITB tidak mengakomodasi banyak mahasiswa. \"Masing-masing prodi itu antara 30 sampai 40 per tahun. Total menjadi 120 mahasiswa. Sedikit dulu supaya kita bangun kualitas dulu,\" tuturnya.

Tags :
Kategori :

Terkait