Serangan Jantung, Ricky Jo Tutup Usia

Sabtu 23-03-2013,08:03 WIB
Reporter : Dedi Darmawan
Editor : Dedi Darmawan

Kabar duka kembali memayungi dunia entertainment tanah air. Ricky Johannes yang dikenal sebagai presenter acara olahraga sekaligus penyanyi itu terkena serangan jantung sehingga meninggal dunia Jumat (22/3) pukul 17.00 WIB. Menurut keterangan salah seorang keluarganya, pria kelahiran 25 September 1967 tersebut merasa dadanya sesak dalam perjalanan menuju Epicentrum. Dia lantas dibawa ke RS MMC, Kuningan, Jakarta. \"Pukul 17.00 dinyatakan meninggal di rumah sakit,\" tutur Diky Soemarno, sepupu iparnya. Tidak lama berselang, Sherly Ogotan, istri Ricky beserta kedua anak perempuannya, langsung menyambangi rumah sakit. Di dalam kamar jenazah, istrinya terlihat tenang menerima cobaan yang tengah dihadapi. Sherly tampak mengusap-usap jenazah suaminya, sedangkan anaknya yang besar menangis tiada henti. Setelah mendengar kabar tersebut sahabat-sahabat Ricky pun langsung bergegas ke rumah sakit. Terlihat rekannya sesama presenter, Darius Sinathrya, penyanyi Andre Hehanusa dan Charles Bonar Sirait datang melihat jenazah sahabatnya. \"Tadi kita masih bales-balesan twitter jam 11 mengenai PSSI. Saya bukan keluarganya, kalau melihat dari pertemanan, dia tidak pernah mengeluh sakit jantung,\" ujar Andre Hehanusa. Setelah Ricky dimandikan dan dipakaikan jas, mobil jenazah pun datang. Pada pukul 21.30 jenazah Ricky dibawa ke rumah duka di Perumahan Pondok Kelapa Indah, Blok A No 7, Kalimalang, Jakarta Timur. Kepergian pria yang dulu dikenal sebagai vokalis band Emerald yang begitu tiba-tiba itu membuat keluarga dan kawan-kawannya terkejut. Kondisi pria yang akrab disapa Ricky Jo itu dalam beberapa hari terakhir tidak menunjukkan tanda-tanda gangguan pada kesehatan. Dia tetap menjalankan aktivitas seperti biasa. Kesedihan keluarga terasa makin berat. Sebab, belum genap satu bulan, ayahanda Ricky meninggal dunia Februari lalu. \"Ayah Mas Ricky wafat karena sakit komplikasi. Tidak menyangka secepat itu Mas Ricky menyusul ayahandanya. Kami sangat shocked,\" ungkap Diky, yang ketika dihubungi sedang bersiap menuju RS MMC. Tiga hari lalu (20/3) Ricky sempat mengunjungi dan merapikan makam ayah tercintanya. Kemudian, Kamis (21/3), dalam akun Twitter-nya @Rick_Jo dia me-retweet artikel tentang serangan jantung. Seolah menjadi pertanda akan kepergiannya. Pria yang sejak Januari 2013 menjabat sebagai wakil ketua Badan Futsal Nasional (BFN) itu meninggalkan seorang istri dan dua putri. (nor/c11/any)

Tags :
Kategori :

Terkait