KANDANGHAUR – Turut mendorong upaya revitalisasi gerakan Pramuka, Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah dan Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STIT-STKIP) Al Amin Indramayu menggelar lomba pramuka tingkat penegak.
Lomba bertajuk “Gebyar BEM 2013, Gali Potensi dan Raih Prestasi” itu berlangsung sehari penuh dan dibuka langsung ketua STIT-STKIP Al Amin, Drs H Ahmad MAg di halaman kampus setempat, Minggu (24/3).
Turut hadir ketua Yayasan Al Amin, KH Moh Syatori SHi MA, PK Kemahasiswaan Drs H Masduki MpdI, jajaran Kwartir Pramuka Kandanghaur serta ketua gugus depan se-Kabupaten Indramayu.
Ketua panitia Ikin Shalihin menyebutkan, sebanyak 39 saga dari 20 sekolah tingkat SMA/SMK dan MA se-Kabupaten Indramayu ikut ambil bagian dalam lomba memperebutkan piala Bupati Indramayu Hj Anna Sophanah tersebut.
Selain piala bupati, panitia juga menyediakan trofi ketua DPRD Indramayu, Kwarcab, Muspika, sampai trofi dan uang pembinaan dari BEM STIT-STKIP Al Amin. “Lomba ini beda dari kegiatan di tempat lain yang terasa kurang dinamis, kurang menarik serta sudah tidak sesuai minat peserta. Dalam Gebyar BEM ini, peserta akan mengikuti bermacam jenis lomba yang menantang serta menuntut kreatifitas, ketangkasan, dan keterampiln yang tinggi. Tapi, tetap memiliki nilai kepramukaan,” terang Ikin.
Jenis lomba yang dipertandingkan yaitu maket pionering, scout intellegence, kaligrafi, teknologi informatika (TI), dan game. Sementara Ketua STIT-STKIP Al Amin Drs H Ahmad MAg berharap Gebyar BEM STIT-STKIP dapat dijadikan agenda rutin tahunan. Selain untuk mendorong terwujudnya revitalisasi gerakan pramuka, ajang seperti itu menjadi media memperkenalkan kampus STIT dan STKIP kepada pelajar SLTA.
“Gerakan pramuka mengajarkan nilai-nilai yang baik sebagai karakter bangsa. Namun, efektivitas pramuka sebagai wahana pembangunan karakter bangsa mulai tenggelam dimakan zaman. Sehingga perlu didorong agar mampu menciptakan generasi muda kreatif, aktif, dan selalu berinisiatif dalam aksi yang positif,” tandasnya. (kho)