Awalnya Pesimis dan Bingung, Begini Kisah Para Pemilik Sepeda Motor yang Hilang

Kamis 06-12-2018,07:07 WIB
Reporter : Husain Ali
Editor : Husain Ali

Ratusan sepeda motor dengan berbagai merek berjejer rapi di halaman Mapolres Indramayu, Selasa (4/12). Motor-motor tersebut ternyata merupakan motor yang berhasil disita Polres Indramayu, dari para pelaku kejahatan. Sepeda motor tersebut langsung diserahkan kepada pemiliknya. Bagaimana perasaan para pemilik yang berhasil mendapatkan kembali sepeda motornya? UTOYO PRIE ACHDI, INDRAMAYU Wajah Olga Aprilian tampak berseri-seri. Ia memang bahagia, karena sepeda motor miliknya yang hilang dua bulan lalu akhirnya bisa kembali. Sepeda motor jenis Honda Beat nopol E 2243 PAL tersebut ternyata telah berada di Mapolres Indramayu, setelah berhasil disita dari para pelaku kejahatan. Olga mengungkapkan, ia kehilangan sepeda motor pada 28 September 2019 di Desa Kebulen, Kecamatan Jatibarang, Kabupaten Indramayu. Saat itu ia menyaksikan hiburan organ tunggal di rumah salah seorang warga yang tengah hajatan. Sementara sepeda motor diparkir di depan rumah salah seorang warga dan dalam kondisi terkunci. Namun sekitar pukul 22.00 WIB, saat hendak pulang, ia tidak menemukan sepeda motor miliknya. Karena sudah larut malam, ia memutuskan untuk melaporkan ke Polsek Jatibarang keesokan harinya. Ia mengaku, mendapatkan informasi tentang keberadaan sepeda motor miliknya dari media social facebook. “Saat itu saya baca di Facebook, ada yang menginformasikan kalau polisi telah menyita ratusan sepeda motor hasil kejahatan, dan motornya ada di Polres. Saya pun langsung mendatangi Polres Indramayu,” ungkapnya. Setelah sampai di Mapolres Indramayu, ia sempat bingung karena sepeda motor miliknya telah berubah warna. Dari yang semula putih menjadi hitam. Namun ia mengaku hapal betul dengan sepeda motornya, apalagi nomor polisinya tidak diubah. “Warnanya sudah berubah, tapi nopolnya tetap, jadi bisa saya kenali,” ujarnya. Olga menyatakan, sangat berterima kasih kepada jajaran Polres Indramayu, yang telah berhasil mengembalikan sepeda motor miiliknya yang hilang. Menurutnya, itu merupakan prestasi yang luar biasa. “Saya salut dengan bapak Kapolres beserta jajarannya, yang telah berhasil mengungkap sindikat pencurian sepeda motor. Mudah-mudahan ke depan Indramayu lebih aman,” ungkapnya. Amir, warga Pasekan yang juga sempat kehilangan sepeda motornya mengaku kaget dan tidak menyangka, kalau sudah kembali. Padahal ia awalnya pesimis, karena selama ini memang kalau kehilangan sepeda motor jarang bisa kembali. “Terus terang saya salut dengan Pak Kapolres beserta jajarannya, yang mampu mengungkap kasus pencurian sepeda motor dan menangkap para pelakunya,” tandasnya. (*)

Tags :
Kategori :

Terkait