Selamat, 5 Peserta Jalan Sehat Argasunya Around Ini Untung Dapat NMAX

Minggu 09-12-2018,21:01 WIB
Reporter : Husain Ali
Editor : Husain Ali

CIREBON - Jalan Sehat Argasunya Around dalam rangka menyambut ulang tahun ke-19 Radar Cirebon berakhir dengan sukses, Minggu (9/12). Ribuan peserta hadir memenuhi lapangan Kebon Pelok Harjamukti, Kota Cirebon. Sebanyak lima orang masing-masing mendapatkan hadiah utama sepeda motor NMAX. Sementara puluhan lainnya, mendapatkan hadiah hiburan dari panitia Argasunya Around. Panitia menyebutkan, bagi pemilik kupon dianggap gugur saat dibacakan berkali-kali tidak hadir. Sementara untuk hadiah hiburan, pengumumannya bisa dicocokkan di halaman koran Radar Cirebon, besok pagi. Artinya, bagi yang tidak sempat hadir saat dibacakan di acara, masih bisa diambil di Garaha Pena Radar Cirebon. Kelima peserta jalan santai yang beruntung mendapat hadiah utama adalah Suharja, warga Argasunya yang merupakan ketua RW. Kemudian Nok warga Perumnas, Juju dari SMAN 1 Dukuhpuntang, Ciptati warga Argasunya, serta Arfa dari Kanggraksan. Suharja, ketua RW yang beruntung mendapat NMX saat maju ke panggung tampak semringah dan bahagia. Luapan rasa bersyukur dan terima kasih tidak lupa dia sampaikan. \"Selamat untuk Radar Cirebon Group, sukses selalu,\" katanya. Sementara itu, acara yang melibatkan ribuan orang tersebut, berkahir tertib dan lancar. Hadir sejumlah pejabat perwakilan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Cirebon. Sementara itu, Wakil Walikota Cirebon terpilih Eti Herwati bersemangat ikut serta jalan sehat dengan peserta lain yang mengitari Argasunya sepanjang 8 kilometer. Eti juga menyampaikan sambutan dan memberi hadiah kepada peserta jalan santai yang beruntung. Ketua Pelaksana Jalan Sehat Argasunya Around, Yusuf Suebudin, menuturkan, selain dalam rangka merayakan HUT ke-19 Radar Cirebon yang jatuh pada 20 Desember, kegiatan itu juga untuk mendukung program hidup sehat. Diharapkan dengan kegiatan ini juga dapat menjalin silaturahmi bersama segenap elemen masyarakat. “Kegiatan ini bekerjasama dengan Pemerintah Kota Cirebon, bank bjb, Pomona, dan mitra lainnya,” tuturnya. Memilih Argasunya sebagai lokasi jalan sehat diharapkan masyarakat bisa mengikuti kegiatan jalan sehat dan menikmati keindahan dan keasrian wilayah selatan Kota Cirebon ini. Kegiatan ini akan digelar di Lapangan Kebon Pelok sejak pukul 06.30 WIB hingga selesai. “Rute start dan finish di lapangan Kebon Pelok Harjamukti,” ungkapnya. (hsn)

Tags :
Kategori :

Terkait