Media Tanam Hidroponik Dilirik

Minggu 30-12-2018,21:01 WIB
Reporter : Husain Ali
Editor : Husain Ali

INDRAMAYU - Media tanam hidroponik kembali dilirik sebagian petani di Kabupaten Indramayu, terutama Kelompok Wanita Tani (KWT). Pasalnya, penggunaan media tanam hidroponik berbahan paralon yang disusun bertingkat, dapat mengolah lahan pekarangan yang terbatas, namun hasilnya maksimal. Ayi Sumarna SP, pelaku tani di Kecamatan Jatibarang, mengatakan, media tanam hidroponik bisa menjadi solusi masyarakat Indramayu yang gemar bertani, namun memiliki terbatas. Karena dapat mengoptimalkan lahan pekarangan yang terbatas. \"Warga bisa bertani hanya dengan lahan yang ada di depan rumah ataupun samping rumah yang sempit. Jika diolah tanahnya, hasilnya memang tak terlihat. Tapi jika dengan hidroponik bisa memaksimalkan hasil dari lahan pekarangan (yang sempit, red),\" tuturnya. Penggunaan media tanam hidroponik pun bisa dijadikan sebagai alternatif solusi warga yang ingin mulai belajar bertani. Terutama bagi KWT, dapat memaksimalkan potensi lahan yang ada di sekitar rumah dan desa. \"sangat direkomendasikan bagi KWT. Karena KWT hanya memanfaatkan pekarangan rumah yang sangat minim. Hidroponik bisa meningkatkan hasil tanaman,\" kata Ayi. Sementara, Yanto (48), penyuluh pertanian, mengatakan, media tanam hidroponik merupakan alternatif pemanfaatan lahan terbatas. Karena dalam media tanam hidroponik tidak memerlukan lahan luas. Sehingga sangat cocok diterapkan di perumahan yang tidak memiliki lahan pekarangan. \"Direkomendasikan juga, tanaman yang ditanam jenis sayuran yang dapat dikonsumsi. Selain pemanfaatan lahan terbatas, ini juga bisa menjadi kebun mini tambahan gizi keluarga,\" tuturnya. (oni)

Tags :
Kategori :

Terkait