Yee Sang, Salad Ikan Segar Khas Imlek

Selasa 05-02-2019,19:01 WIB
Reporter : Husain Ali
Editor : Husain Ali

YEE Sang atau YuSheng merupakan hidangan ala negeri Tiongkok yang merupakan sajian salad ikan segar. Tradisi  memakan irisan daging ikan mentah ini dilakukan sebagai simbol pembawa kemakmuran untuk masyarakat Tionghoa dalam perayaan Imlek. Yee Sang disajikan dengan berbagai bahan di antaranya jeruk nipis, wortel, timun, biji wijen, pangsit udang, jahe merah dan kacang tumbuk sebagai pelengkap tekstur. Serta yang sangat menarik adalah irisan tipis lobak yang dibuat sangat meriah dengan ditambahkan pewarna makanan seperti warna merah, kuning dan hijau. “Makanan dengan julukan gado-gado oriental ini menjadi sangat kaya rasa dengan dituang campuran cuka beras, minyak wijen, saus plum, kecap manis, dan kecap asin,\"  ungkap Public Relations Aston Cirebon, Litania Putri Utami kepada Radar Cirebon.  Lebih lanjut dikatakan Litania, cara unik dalam tradisi memakan hidangan ini yaitu dengan lantunan-lantunan pantun empat kata ‘si ku ua’ alias berkat pembuka tahun baru sambil mengaduk dan menyumpit tinggi-tinggi Yee Sang. Menurutnya, Imlek di Aston Cirebon akan semakin lengkap dengan adanya menu Yee Sang. “Kalau di Aston Cirebon sendiri ikan segarnya pakai salmon,” jelasnya. (swn)

Tags :
Kategori :

Terkait