Duel El Clasico, Barcelona Menang Lagi

Minggu 03-03-2019,11:31 WIB
Reporter : Husain Ali
Editor : Husain Ali

MADRID - Lagi, Marc-Andre Ter Stegen clean sheet pada duel El Clasico antara Real Madrid versus Barcelona pada pertandingan pekan ke-26 La Liga di Santiago Bernabeu, Minggu (3/3) dini hari WIB. Performa kiper Timnas Jerman itu beberapa kali menyelamatkan gawang Barcelona di Santiago Bernabeu. Sebelumnya, Ter Stegen juga clean sheet, saat melawan Real pada leg kedua semifinal Copa del Rey, yang juga digelar di Bernabeu. Dari catatan WhoScored, Ter Stegen menyelamatkan tiga kali kesempatan Real dalam mencetak gol. Sementara, kiper Real, Thibaut Courtois, melakukan blok tujuh kali. Namun, dia kebobolan pada menit 26 setelah Ivan Rakitic menjebolnya dengan tendangan pleasing. El Clasico yang identik dengan laga keras, benar-benar tersaji pada laga tersebut. Meski hanya menang 1-0, Barcelona tetap melakukan perlawanan saat tanpa bola. Artinya, Barca tidak gentar dengan beberapa teror pemain dan penonton. Salah satu yang mencolok adalah saat Sergio Ramos menendang Lionel Messi dari belakang. Messi pun terjatuh. Lalu, Ramos menghampiri Messi sambil mengacungkan jari telunjuk. Entah apa yang diungkapkan pemain beda negara itu. Namun, keduanya berdiri dan saling adu kepala. Hasil ini membuat Barcelona kokoh di puncak klasemen La Liga dengan 60 poin. Sedangkan Real Madrid berada di peringkat ketiga dengan 48 poin. Poin Real ini selisih 12 poin dengan Barcelona. Itu artinya, Real sulit mengejar gelar juara La Liga musim ini. KLASEMEN SEMENTARA LA LIGA 1. Barcelona 26 18 6 2 66 25 41 60 2. Atletico Madrid 25 14 8 3 36 17 19 50 3. Real Madrid 26 15 3 8 43 31 12 48 4. Deportivo Alaves 26 11 7 8 27 29 -2 40 5. Getafe 25 10 9 6 32 22 10 39 6. Sevilla 26 10 7 9 41 34 7 37 7. Real Betis 25 10 6 9 29 30 -1 36 8. Real Sociedad 25 9 8 8 30 25 5 35 9. Valencia 25 6 15 4 25 21 4 33 10. Athletic Bilbao 25 7 12 6 25 28 -3 33 11. RCD Espanyol 26 9 6 11 31 39 -8 33 12. Eibar 25 7 10 8 33 35 -2 31 13. Girona 26 7 10 9 27 34 -7 31 14. Leganes 25 7 9 9 26 31 -5 30 15. Levante 25 8 6 11 37 45 -8 30 16. Real Valladolid 26 6 8 12 20 34 -14 26 17. Celta Vigo 25 6 7 12 36 43 -7 25 18. Villarreal 26 4 11 11 27 35 -8 23 19. Rayo Vallecano 26 6 5 15 28 45 -17 23 20. SD Huesca 26 5 7 14 26 42 -16 22 (mid)

Tags :
Kategori :

Terkait